GridHEALTH.id - Usai berjuang menghadapi virus corona (Covid-19) bersama-sama, sepasang lansia akhirnya mengembuskan napas terakhirnya.
Pasangan suami-istri yang sudah menikah selama 73 tahun itu meninggal bersama di waktu yang berdekatan.
Dilansir dari CNN Rabu (29/4/2020), pasangan lansia itu diketahui bernama Mary Kepler dan suaminya, Wilford.
Mereka meninggal di hari yang sama karena virus corona, dan hanya berbeda hitungan jam.
Dimana Wilford lebih dulu mengembuskan napas terakhirnya, disusul Mary Kepler 6 jam kemudian.
Baca Juga: Gugus Tugas Covid-19: 'Indonesia Belum Aman Sampai Vaksin Ditemukan'
Baca Juga: Bukan Hanya Covid-19, TBC Seharusnya Lebih Perlu Dikhawatirkan Orang Indonesia
Sebelum meninggal, mereka dirawat di rumah sakit Wisconsin, Amerika Serikat (AS) karena positif terinfeksi Covid-19 di AS.
Anggota keluarga mereka pun tidak mengetahui secara pasti bagaimana keduanya bisa tertular virus corona.
Jika ditilik dari sisi medis, seorang pakar epidemiologi dari Harvard, Michael Mina Ph.D., mengatakan infeksi virus corona memang paling rentan dan berbahaya menyerang para lansia.
“Dari pengamatan kami, pada orang berusia di bawah 35 tahun hampir tidak ada. Sementara, angka kematiannya makin tinggi pada orang berusia 40-80 tahun,” katanya dikutip dari WebMD.
Baca Juga: Pola Makan Sehat, Kunci Dapatkan Manfaat Puasa bagi Penderita Penyakit Jantung
Namun terlepas dari itu, berkat Covid-19 itu pula keduanya masih bisa bersama sampai akhir hayat, hal yang sulit dilakukan para korban meninggal dari kasus virus corona belakangan ini.
Sebab dengan aturan physical distancing dan pembatasan perjalanan yang diterapkan pemerintah, anggota keluarga hanya bisa mengucapkan perpisahan terakhir mereka dengan video call, atau teks yang dibacakan oleh staf medis.
Baca Juga: Bak Lingkaran Setan, Covid-19 Ternyata Mampu Bongkar Perselingkuhan sampai ke Akarnya
Akan tetapi Mary Kepler dan Wilford menjalani takdir yang berbeda. Keduanya tetap bersama saat menjalani perawatan Covid-19, dengan ranjang yang berdampingan di rumah sakit.
Natalie Lameka, cucu perempuannya mengungkapkan, Mary Kepler dan Wilford mengatakan "Aku mencintaimu" satu sama lain, sebelum mereka menemui ajal bersama pada Sabtu (2/5/2020).
Baca Juga: Tidak Semua Pasien Corona Dirawat di Rumah Sakit, Ini Kriterianya
"Mereka berpegangan tangan dan itu sangat memilukan tapi juga mengharukan," kata Lameka.
"Kami sangat bersyukur mereka tetap bersama."
Keduanya seperti "lem yang menyatukan keluarga kami", dan kehilangan mereka sangat menyakitkan.
Mengetahui mereka tidak pernah berpisah membuat rasa sakit ini sedikit lebih ringan, ungkapnya.
"(Situasi ini) pasti sulit," katanya kepada CNN seraya menganalogikan ada sedikit kisah manis dalam kejadian pahit ini.(*)
Baca Juga: Akibat Terlalu Lama di Rumah Sakit Rujukan Covid-19, Bayi Baru Lahir Ini Terinfeksi Corona
#berantasstunting
#hadapicorona