Hal ini segera akan dirilis pemerintah melalui website resmi.
Saat masih panduan detailnya masih disusun pemerintah.
Rencananya protokol tersebut akan dimasukan dalam website milik Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), sebagai materi edukasi penanganan Covid-19 di sektor keluarga.
Baca Juga: Profesor Akmal Taher : 'Ada yang Berusaha Kecilkan Angka Kematian Covid-19'
“Materi Komunikasi Edukasi dan Informasi terkait gerakan BERJARAK (Bersama Jaga Keluarga Kita) tersebut dapat diakses masyarakat melalui portal berjarak.kemenpppa.go.id,” kata Menteri PPPA Bintang Puspayoga dalam keterangannya, Senin (28/9/2020).
Menteri Bintang menjelaskan, di dalam protokol kesehatan keluarga tersebut akan mencakup protokol kesehatan keluarga secara umum, protokol kesehatan keluarga di dalam dan di luar rumah, hingga protokol kesehatan berkaitan dengan lingkungan sekitarnya.
Baca Juga: Tips Dokter Ardian Suryo Anggoro, SpOG; Supaya Terhindar dari Jahitan Usai Melahirkan Normal
Termasuk didalamnya ada langkah-langkah yang perlu dilakukan keluarga ketika ada anggota keluarga yang terpapa virus corona.
Semuanya tengah dikoordinasikan dengan Kementerian Kesehatan dan Satgas Penanganan Covid-19.
Baca Juga: 5 Penyebab Proses Melahirkan Normal Menjadi Lama, Bisa Dihindari