1. Gula (G4)
Anjuran konsumsi gula per orang setiap harinya adalah 10% dari total energi (200 kkal).
Hal ini setara dengan gula 4 sendok makan (50 gram/orang/hari).
Baca Juga: WHO Merencanakan Skema Asuransi Vaksin Covid-19 Untuk Negara Miskin
2. Garam (G1)
Anjuran konsumsi garam per orang setiap harinya adalah 2.000 mg natrium.
Hal ini setara dengan garam 1 sendok teh (sdt) /orang /hari (5 gram/orang/hari).
3. Lemak (L5)
Anjuran konsumsi lemak per orang setiap harinya adalah 20-25% dari total energi (702 kkal).
Hal ini setara dengan lemak 5 sendok makan/orang /hari (67 gram/orang/hari).
Selain itu, pencegahan Covid-19 juga dapat dilakukan penyandang penyakit komorbid dengan menjaga kebersihan diri termasuk sering cuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak aman, kerja/sekolah/ibadah di rumah, istirahat cukup, dan gunakan masker saat berada di tempat umum. (*)
#bijakGGL #hadapicorona