Find Us On Social Media :

Berhubungan Intim Saat Hamil, Ini Deretan Manfaat Yang Akan Dirasakan Wanita

Ada manfaat tersendiri hubungan intim saat hamil bagi wanita.

GridHEALTH.id - Sebagain wanita mungkin akan berpikir dua kali untuk berhubungan intim saat kehamilan.

Namun ternyata hubungan intim saat hamil memiliki manfaat tersendiri jika dilakukan dengan baik dan benar.

Seperti dikutip dari Mayo Clinic, berhubungan intim selama kehamilan tidak berpengaruh pada janin.

Artinya, tidak apa-apa jika wanita dan pasangan ingin bercinta saat hamil.

Sebab janin terlindungi dengan cairan ketuban dan otot rahim wanita yang kuat.

Simak manfaat berhubungan intim saat hamil berikut ini seperti dihimpun Kontan.co.id dari Parenting Firstcry.

Baca Juga: Wanita Bisa Mengalami Alergi Sperma, Ini Yang Akan Terjadi Pada Tubuhnya

1. Meningkatkan sistem imun

Sistem imun bisa menurun kala wanita sedang hamil. Karenanya, mengkonsumsi makanan sehat penuh nutrisi selalu disarankan pada ibu hamil.

Selain makanan, hubungan intim juga ternyata bisa membantu meningkatkan sistem imun saat hamil.

Melansir Parenting Firstcry, aktivitas seksual bisa meningkatkan kadar antibodi IgA yang berpengaruh pada imunitas.

Antibodi ini bisa mencegah wanita terserang batuk dan flu selama kehamilan.

Baca Juga: Paling Dinanti Saat Bercinta, 4 Tips Cara Mencapai Orgasme Bersamaan

2. Menjaga kesehatan tubuh

Kesehatan tubuh yang terjaga menjadi manfaat hubungan intim selama kehamilan selanjutnya.

Pasalnya aktivitas bercinta dapat membantu tubuh untuk membakar kalori.

Karenanya, tubuh bisa tetap bugar dengan bercinta. Namun demikian, tetap imbangi dengan olahraga yang pas untuk ibu hamil.

Baca Juga: Baru Umur 30 Tahun, Nia Ramadhani Sudah Jalani Operasi Layaknya Lansia: 'Setiap Dibawa Jalan, Keliyengan'

3. Memperkuat ikatan dengan pasangan

Hubungan intim merupakan salah satu cara memperkuat hubungan suatu pasangan.

Hormon endorfin akan dilepas saat pasangan bercinta. Hormon ini bermanfaat untuk mengurangi stres dan rasa sakit.

Hormon ini juga baik untuk kesehatan janin dan ibu. Selain itu, hormon oksitosin juga terbentuk saat berhubungan seks.

Hormon ini berpengaruh pada ikatan dan rasa cinta. Karenanya, ikatan dengan pasangan akan semakin kuat dengan rutin berhubungan intim.

Baca Juga: Persiapan Anies Baswedan Jelang Vaksinasi Covid-19 di DKI Jakarta

 4. Menurunkan tekanan darah

Saat hamil, wanita memproduksi hormon estrogen dan progesteron. Dua hormon ini membantu meningkatkan gairah saat bercinta.

Wanita juga cenderung bisa mendapatkan kenikmatan lebih baik saat bercinta kala hamil. Hal ini berpengaruh pada menurunnya tekanan darah.

5. Meningkatkan sirkulasi peredaran darah

Sirkulasi peredaran darah pada wanita hamil lebih lambat meskipun darah yang dihasilkan lebih banyak.

Baca Juga: Berhubungan Intim Saat Sedang Haid Bisa Dilakukan, Begini Caranya

Dengan bercinta, sirkulasi peredaran darah lebih lancar sehingga membantu oksigen lebih banyak diedarkan dalam tubuh.

6. Mengurangi frekuensi buang air kecil

Manfaat berhubungan intim saat hamil selanjutnya adalah mengurangi frekuensi buang air kecil (BAK).

Wanita pasti menjadi sering BAK selama masa kehamilan. Dengan bercinta, wanita bisa memperkuat otot sekitar kandung kemih agar lebih kuat.

Imbasnya, mereka bisa lebih mengontrol frekuensi BAK.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Akan Dilakukan 14 Januari 2021, Bagaimana Izin Edar dari BPOM?

 7. Mempermudah persalinan

Manfaat berhubungan intim saat hamil akan terasa saat proses persalinan normal.

Bersumber dari Parenting Firstcry hubungan intim membantu otot panggul berkontraksi dan membuka leher rahim.

Persalinan secara normal menjadi lebih mudah dengan cara ini. Bahkan disarankan untuk berhubungan intim menjelang hari kelahiran.

Meskipun disarankan, perlu dicatat juga untuk selalu berkonsultasi pada dokter kandungan terlebih jika kehamilan yang dijalani beresiko.

Sebab ada kondisi dimana hubungan intim tidak diperbolehkan saat kehamilan.

Baca Juga: Katanya Cukup Jalani 10 Hari Isolasi Mandiri Tanpa Swab Lagi, Nirina Zubir Akui Patah Hati: 'Ternyata Masih Positif'

Bersumber dari Medical News Today, Wanita tidak disarankan untuk hubungan intim saat hamil jika:

- Pernah keguguran atau melahirkan prematur.

- Pendarahan pada vagina.

- Air ketuban bocor atau sudah pecah.

- Ada masalah pada leher rahim yang bisa menyebabkan keguguran.

- Mengalami kondisi placenta previa, yaitu plasenta menutupi sebagian atau keseluruhan jalan masuk ke serviks.

Sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter kandungan agar tahu kondisi kehamilan yang dijalani masing-masing.

Sehingga wanita tidak perlu takut berhubungan intim saat sedang hamil selama tidak ada gejala seperti di atas.

Perhatikan juga posisi saat bercinta saat hamil. Berhubungan intim saat hamil nyatanya membawa beragam manfaat.(*)

Baca Juga: Kriteria Pasien dengan Komorbid yang Boleh dan Tidak Boleh Divaksin Covid-19 CoronaVac dari Sinovac

 #berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul 7 Manfaat berhubungan intim selama kehamilan, tidak perlu risau