GridHEALTH.id - Gejala infeksi virus corona yang menyebabkan penyakit Covid-19 tidak tunggal, dan selalu saja ada yang baru.
Gejala infeksi virus corona baru ini ada yang umum dan ada yang tidak biasa.
Baca Juga: Harapan Hidup Pedangdut Juwita Bahar Tinggal 50:50 Akibat Diet Karbo, Dokter Angkat Tangan
Untuk gejala yang umum, seperti kita terkena flu. Mulai dari demam, batuk, hingga yang parah mengalami sesak napas.
Tapi ada juga gejala yang tidak umum, dan ini jarang sekali dikatahi dan disadarai awam, bahkan tenaga medis sekalipun.
Salah satu gejala baru dari gejala Covid-19 adalah masalah di perut, bisa menimbulkan diare, mual, dan muntah.
Baca Juga: Empat Minggu Berturut-turut Zona Merah, Ridwan Kamil Umumkan Siaga 1 Untuk Depok dan Karawang
Gejala tersebut di medis disebut gastrointestinal.
Melansir PMC, US National Library of Medicine National Institure of Health, dalam artikel ilmiahnya yang berjudul 'Gastrointestinal symptoms associated with COVID-19: impact on the gut microbiome,' menyebutkan jika SARS-CoV-2 dapat menyebabkan gejala gastrointestinal.
Seperti muntah, diare, atau sakit perut selama fase awal penyakit.
Baca Juga: Fix, Presiden Jokowi Jadi Yang Pertama Disuntik, Vaksinasi Vaksin Covid-19 Dimulai 13 Januari 2021
Mengenai hal ini, disfungsi usus menyebabkan perubahan mikroba usus, dan peningkatan sitokin inflamasi.
Oleh karena itu, mendiagnosis gejala gastrointestinal yang mendahului masalah pernapasan selama COVID-19 mungkin diperlukan untuk deteksi dan pengobatan dini yang lebih baik.
Mengungkap komposisi mikrobiota dan produk metaboliknya dalam konteks COVID-19 dapat membantu menentukan biomarker baru penyakit dan membantu mengidentifikasi target terapeutik baru.
Hal yang sama diberitakan oleh timesofindia.
Disebutkan, tim medis dari Fakultas Kedokteran dan Kedokteran Gigi Universitas Alberta di Kanada, setelah meninjau sekitar 36 penelitian, sampai pada kesimpulan bahwa 18% infeksi Covid-19 menunjukkan gejala gastrointestinal.
Baca Juga: Jadi yang Pertama Divonis Hukuman Kebiri Kimia, Predator Anak di Mojokerto Dipindah ke Lapas Porong
Gejala ini dianggap sangat umum diderita oleh pasien Covid-19.
Apa saja tanda gejala tersebut?
Diare dan sakit perut
Virus corona rupanya sangat mempengaruhi mikroba usus yang sangat berpotensi mempengaruhi masalah pencernaan.
Baca Juga: Stres Dapat Membunuh Libido Hingga Menggangu Hubungan Suami-Istri
Pasien Covid-19 kan meraskan tanda gejala seperti diare dan sakit perut tak tertahan.
Peneliti menyebut jika pasien Covid-19 mengalami hal serupa biasnya untuk penyembuhan membutuhkan waktu yang sedikit lebih lama.
Mual
Baca Juga: Minggu Depan Izin Edar Vaksin Covid-19 Terbit, Vaksinasi Akan Dimulai Pertengahan Januari 2021
Rasa mual menjadi salah satu tanda gejala yang perlu untuk diperhatikan.
Sebuah penelitian menunjukkan jika ada 10 persen pasien Covid-19 akan mengalami gejala mual dan diare sebelum akhirnya mengalami demam.
Kehilangan selera makan
Salah satu kunci tubuh tetap bugar adalah menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi dan vitamin.
Baca Juga: Penyandang Diabetes, Bolehkah Mengonsumsi Obat Herbal? Ini Jawabannya
Namun jika mengalami gejala Covid-19 seseorang akan lebih sering mengeluhkan penurunan nafsu makan.
Efek ini akan menyebabkan keluhan hingga keresahan pada pola kebiasaan makan pasien.
Tidak aneh jika saat kehilangan indra penciuman dan perasa akan berpengaruh juga pada selera makan.
Menurut penelitian yang dilakukan di China, 80 persen pasien COVID-19 di negara tersebut dilaporkan mengalami kehilangan nafsu makan.(*)
Baca Juga: Berhubungan Intim Saat Hamil, Ini Deretan Manfaat Yang Akan Dirasakan Wanita
#berantasstunting
#HadapiCorona
#BijakGGL