GridHEALTH.id - Ibu hamil, apalagi saat hamil muda biasanya akan anti untuk mengonsumsi buah nanas.
Sebab banyak yang memercayai nanas bisa menggugurkan kehamilan.
Baca Juga: Fakta Posisi Tidur Ibu Hamil Bisa Sebabkan Bayi Lahir Meninggal Dunia
Apalagi ada pendapat ilmiah yang mengatakan ibu hamil disarankan untuk menghindari buah nanas.
Melansir ResearchGate yang mempublish artikel ilmiah dengan judul 'Dangerous Foods and Herbs in Pregnancy-3 Fruits Continued of Dangerous Foods and Herbs in Pregnancy-2 Vegetables', disebutkan mengonsumsi nanas selama kehamilan tidak baik.
Karenanya disarankan ibu hamil untuk menahan diri untuk tidak mengonsumsi buah nanas.
Pasalnya, nanas kaya akan bromelain, yang bisa menyebabkan pelunakan serviks yang bisa menyebabkan persalinan dini.
Nah, mengenai hal tersebut Dokter Spesialis Kandungan dan Kebidanan RSU Bunda Jakarta, dr. Ruswantriani, SpOG, saat diwawancara membantah anggapan bahwa nanas dapat mengakibatkan keguguran.
Sebab menurutnya nanas tidak akan mengakibatkan kontraksi rahim apabila masih dikonsumsi dalam takaran normal.
“Memang ada makanan yang disebut-sebut bisa menjadi penyebab keguguran, seperti, nanas, durian. Kalau berdasarkan penelitian, nanas itu memang mengandung suatu enzim yang bisa merangsang kontraksi rahim,” ungkap dr. Tria.
“Cuma kadar yang bisa sampai merangsang kontraksi rahim itu sangat tinggi, setara dengan 1,6. Sedangkan, kita paling makan seberapa, paling sepiring kecil. Dan, itu enzimnya tidak cukup lah sampai bisa membuat keguguran,” sambungnya saat dihubungi pada 17 Februari 2021.
Hal serupa juga berlaku untuk buah durian. Yang ternyata boleh saja dikonsumsi ibu hamil.
Baca Juga: Keguguran saat Hamil Muda Sulit DIsadari, Inilah Bedanya dengan Gejala Menstruasi Biasa
“Begitu juga durian, sering disamakan dengan nanas. Padahal, enggak seperti itu. Tidak terbukti durian bisa menyebabkan keguguran,” jelas dr. Tria.
Baca Juga: Dinilai sebagai Antidepresan, Benarkah Menelan Sperma saat Hamil Sebabkan Masalah Kehamilan Serius?
Jadi makanan sebenarnya tidak terlalu berpengaruh hingga menyebabkan keguguran.
Penyebab utama keguguran bergantung pada kualitas kehamilan itu sendiri.
“Jadi, ya makanan tertentu enggak berpengaruh. Yang memengaruhi sampai bisa terjadi keguguran adalah kualitas kehamilannya,” tegas dr. Tria.
Untuk durian, dalam publikasi ilmiah dari ResearchGate dalam artikel di atas, yang ditulis oleh Prof. Hayk S. Arakelyan, tidak disebutkan durian sebagai buah-buahan yang membahayakan kehamilan.
Prof. Hayk S dalam artikelnya hanya menyebutkan empat buah-buahan yang baiknya tidak dikonsumsi ibu hamil, yaitu;
1. Buah nanas.
2. Buah Pepaya.
Baca Juga: Dinilai sebagai Antidepresan, Benarkah Menelan Sperma saat Hamil Sebabkan Masalah Kehamilan Serius?
3. Anggur.
4. Buah mentah yang belum dicuci dengan baik dan benar di air mengalir.(*)
#berantasstunting
#HadapiCorona
#BijakGGL