Find Us On Social Media :

4 Cara Sederhana Siapkan Kehamilan Sehat, Salah Satunya Zat Besi dan 400 Mikrogram Asam Folat

Cara Sederhana Siapkan Kehamilan

4. Bertemu Dokter Kandungan 

Dokter kandungan akan memastikan kita dalam kondisi yang baik dan berbicara tentang kondisi kesehatan apa pun yang kita miliki.

Tak hanya itu, dokter kandungan juga bisa memperhatikan obat apa yang kita minum.

Kamu juga akan membahas diet, olahraga, dan kebiasaan lainnya. Mereka akan meresepkan vitamin prenatal dan memastikan mendapatkan vaksin terbaru.

Baca Juga: Saban Bulan Mengalami Tapi Belum Tahu Mengapa Wanita Menstruasi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Jika memiliki kondisi kesehatan seperti tekanan darah tinggi, depresi, diabetes, atau gangguan kejang, temui dokter dan beri tahu mereka bahwa kita berencana untuk hamil.

Mereka mungkin memberitahu untuk mengendalikan kesehatan sebelum mencoba memiliki bayi.

Jika kita minum obat-obatan tertentu, mereka mungkin menyarankan kita beralih ke obat yang aman untuk calon ibu.

Tetapi jangan berhenti minum obat jika tanpa persetujuan dokter.(*)

#berantasstunting

#HadapiCorona

#BijakGGL