GridHEALTH.id - Perubahan hormon yang dialami ibu hamil memang dapat menimbulkan berbagai macam pengaruh.
Beberapa ibu hamil pada trimester pertama dilaporkan mengalami sulit tidur di malam hari.
Baca Juga: Mengobati Cacingan Pada Anak, Penyakit Infeksi Penyebab Stunting
Bahkan, tak sedikit ibu hamil yang mengalami sulit tidur di malam hari hingga trimester ketiga atau menjelang persalinan.
Namun tahukah, sulit tidur di malam hari selama kehamilan bisa jadi tanda buruk bagi kesehatan ibu hamil.
Terlebih jika ibu hamil juga merasakan gatal di area genital.
Pasalnya, hal ini bisa membawa ibu hamil mengalami penyakit infeksi akibat cacing.
Melansir Centers for Disease Control and Prevention (CDC), cacing benang masuk ke dalam tubuh saat telur cacing kremi tertelan.
Telur dapat dibawa ke mulut melalui makanan, minuman, atau jari yang terkontaminasi.
Setelah tertelan, telur menetas di usus dan matang menjadi cacing dewasa.
Setelah sekitar 4 minggu, cacing kremi betina melakukan perjalanan ke anus di mana ia bertelur di kulit sekitarnya pada malam hari.
Hal ini sering menyebabkan gatal anal pada inang.
Menggaruk area yang gatal memindahkan telur ke bawah kuku yang kemudian dipindahkan ke permukaan dan/atau makanan lain.
Meski demikian, pada wanita jarang terjadi parasit dapat berjalan dari daerah anus ke vagina dan ke dalam rahim, saluran tuba dan daerah sekitar organ panggul yang menyebabkan peradangan.
Baca Juga: Beredar Kabar Vaksin Covid-19 Sebabkan Badai Sitokin setelah Reinfeksi, Satgas IDI Angkat Bicara
Dilansir dari Better Health Channel, Department of Health Victoria, infeksi cacing selama kehamilan belum diketahui membahayakan janin dalam kandungan.
Kendati demikian, beberapa ibu hamil mengaku risih saat mengalami infeksi cacing tersebut.
Hal ini karena beberapa gejala infeksi cacing pada ibu hamil sering kali menimbulkan ketidaknyamanan.
Adapun gejala infeksi cacing pada ibu hamil, yaitu:
Baca Juga: Berakhir Hari Ini, Menko Luhut Beri Jawaban Terkait PPKM, Akankah Dilanjutkan atau Dihentikan?
- Gatal pada daerah anus atau vagina, terutama pada malam hari- Insomnia atau gelisah- Iritabilitas dan perubahan perilaku- Nafsu makan berkurang- Kurang enak badan- Sakit vagina- Penurunan berat badan dan penyerapan nutrisi yang rendah (biasanya berhubungan dengan besar dan jangka panjang).
Baca Juga: Diberikan untuk Warga DKI Mulai Hari Ini, Simak Syarat Penerima Vaksin Pfizer!
Sebagai catatan penting, ibu hamil yang mengalami infeksi cacing sebaiknya segera berkonsultasi ke dokter kandungan, karena tidak semua obat cacing cocok diberikan pada masa kehamilan. (*)
#hadapicorona #berantasstunting