GridHEALTH.id - Beberapa daerah di Indonesia kini telah kembali menerapkan sistem pembelajaran tatap muka (PTM) atau sekolah tatap muka.
Keputusan sekolah tatap muka ini telah diumumkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim.
Baca Juga: Protokol Kesehatan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas, Sebelum dan Setelah Sekolah
Dalam pengumumannya, Menteeri Nadiem menjelaskan aturan sekolah tatap muka bisa dilakukan terhadap sekolah yang berada di PPKM level 1-3.
Akibat hal tersebut, beberapa sekolah menerapkan aturan agar siswa membawa bekal makanan dari rumah saat sekolah tatap muka.
Seperti dilansir dari Kompas.com, Wakil Kesiswaan SMKN 12 Hasan Kuswana menyebut, pada jam istirahat baik guru dan siswa tidak diperbolehkan keluar dari ruang kelas.
Para siswa tersebut wajib membawa makanan sendiri dari rumah.
Hal ini dilakukan lantaran tidak ada aktifitas perdagangan di sekolah, seperti kantin.
"Bawa makanan sendiri. Kantin juga tidak dibolehkan buka, karena takut berkerumun. Makannya di kelas, bawa masing-masing," tutur Hasan, Senin (30/8/2021).
Untuk itulah, orangtua baiknya tahu makanan apa saja untuk bekal sekolah anak, yang dapat meningkatkan sistem imun.
Baca Juga: 2 Gejala Flu Parah dan Perlu Penanganan Dokter, Ini Ciri-cirinya
1. Telur
Dikutip dari GridHealth.id, selain memenuhi kebutuhan tubuh akan vitamin D dengan berjemur di bawah sinar matahari, kebutuhan itu juga bisa dipenuhi dengan mengonsumsi telur.
Kita bisa mendapat 87 IU vitamin D dengan mengonsumsi 100 g telur rebus.
Telur juga dipenuhi dengan zinc yang efektif meningkatkan sistem imun tubuh.
Tidak berhenti sampai di situ, masih banyak nutrisi lain yang terkandung dalam telur. Misalnya, protein dan kolin.
Baca Juga: Waspada, Varian Mu Tahan Terhadap Vaksin Bisa Saja Masuk Indonesia
2. Buah-buahan dan sayuran
Melansir laman WebMD, Jennifer McDaniel, MS, RD, juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics menyarankan untuk memilih yang tinggi vitamin C, seperti buah jeruk, stroberi, paprika, brokoli, dan ubi jalar.
Para ahli tidak sepenuhnya yakin berapa banyak vitamin C membantu pilek dan flu.
3. Daging tanpa lemak
Potongan daging kecil akan meningkatkan sistem melawan penyakit tubuh, tapi pilihlah daging tanpa lemak.
Daging tanpa lemak memiliki protein yang penting untuk menjaga kekuatan.
Selain itu, daging tanpa lemak juga mengandung seng, yang mampu membantu sel darah putih melawan infeksi.
4. Susu
Kalsium, fosfor, vitamin D, dan nutrisi lain yang terkandung dalam susu dapat menjaga kesehatan tubuh.
5. Yogurt
Selain susu, kita juga bisa mengonsumsi produk olahan susu yang lain, seperti yogurt.
Yogurt mengandung bakteri bermanfaat yang disebut probiotik.
Bakteri baik ini penting dalam membantu tubuh melawan penyakit.
Baca Juga: Survei WHO, Banyak Tenaga Kesehatan Alami Stres Pascatrauma Usai Rawat Pasien Covid-19
Satu studi menemukan bahwa anak-anak yang minum yogurt memiliki risiko 19% lebih rendah terkena pilek, infeksi telinga, dan radang tenggorokan.
Heitlinger MD, ketua bagian American Academy of Pediatrics pada gastroenterologi, hepatologi, dan nutrisi menyarankan untuk mencari merek yogurt yang mengandung bakteri hidup.
"Jika bagian yogurt tampak terpisah saat membukanya, dan ada sedikit cairan di atasnya, itu pertanda baik," katanya.
Itulah beberapa makanan yang mungkin cocok dibawa sebagai bekal anak saat sekolah tatap muka. (*)
Baca Juga: Pemalsuan Sertifikat Vaksin, Ancaman Pidana Penjara 6 Tahun dan Denda 600 Juta
#hadapicorona