GridHEALTH.id - Panyandang diabetes memiliki risiko lebih tinggi kehilangan penglihatannya alias kebutaan.
Hal ini dikarenakan diabetes dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah pada bagian retina mata.
Retina sendiri adalah lapisan di bagian belakang mata yang sensitif terhadap cahaya dan sangat berpengaruh pada penglihatan.
Pada tahap awal penyandang diabetes mungkin akan mengalami pandangan kabur sebagai gejala awal terjadinya kerusakan pada mata.
Seiring waktu kerusakan tersebut bisa berkembang menjadi masalah mata yang lebih serius seperti retinopati diabetik, edema makula diabetik hingga katarak.
Penanganan yang tidak tepat dan segera berbagai masalah mata tersebut dapat menyebabkan kebutaan permanen pada penyandang diabetes.
Melihat hal itu, tentu penyenadang diabetes perlu melakukan pencegahan,
Dilansir dari laman Centre For Eye Research Australia, ada beberapa hal yang bisa dilakukan penyandang diabetes untuk meminimalisir terjadinya masalah penglihatan pada mata.
Berikut 7 cara mencegah kerusakan mata penyebab kebutaan pada penyadang diabetes.
Baca Juga: 4 Cara Mendiagnosis Diabetes, Lebih Tepat Dilakukan di Laboratorium