GridHEALTH.id - Diabetes tipe 2 merupakan kondisi di mana kadar gula atau glukosa, menumpuk di aliran darah.
Hormon insulin yang diproduksi oleh pankreas memiliki peran untuk membantu memindahkan glukosa dari darah ke sel-sel dalam tubuh, untuk diubah menjadi energi. Namun pada penyandang diabetes tipe 2, hal tersebut tidak terjadi.
Baca Juga: Penyebab Diabetes Tipe 2, Faktor Keturunan Vs Makanan Sehari-hari
Pasalnya, sel-sel di dalam tubuh tidak bisa merespon insulin sebagaimana mestinya. Tubuh pun juga menyebabkan produksi insulin mengalami penurunan.
Diabetes tipe 2 yang tidak dikontrol, dapat menyebabkan kadar gula darah yang terlalu tinggi atau hiperglikemia. Ini membuat penyandang diabetes berisiko mengalami komplikasi yang serius.
Faktor risiko yang menjadi penyebab diabetes di antaranya konsumsi makanan tidak sehat, gaya hidup yang kurang baik, dan keturunan.
Baca Juga: Memilihi Sepatu Penyandang Diabetes Tak Bisa Sembarangan, Supaya Terhindar dari Amputasi
Penyandang diabetes harus selalu mengontrol gula darahnya, agar kondisi kesehatannya tidak semakin memburuk.
Melansir laman Stamford Health, Minggu (28/11/2021), selain mengonsumsi obat yang sudah diresepkan oleh dokter, penyandang diabetes tipe 2 sering kali mencari obat rumahan untuk membantu mengontrol penyakitnya.
Baca Juga: 5 Penyebab Seseorang Jadi Penyandang Diabetes, Tidak Saja Faktor Keturunan
Salah satu pengobatan alternatif yang sering digunakan oleh para penyandang diabetes adalah lidah buaya.
Seperti yang diketahui, lidah buaya merupakan salah satu tanaman yang sudah digunakan sebagai pengoabtan herbal selama ribuan tahun. Pasalnya, tanaman yang dikenal sebagai aloe vera ini, memiliki banyak manfaat untuk menyembuhkan, meremajakan, dan menenangkan peradangan.
Tanaman ini, sudah banyak dijadikan sebagai bahan obat sejak zaman dahulu di sejumlah negara, seperti China, Mesir, Yunani, Jepang, hingga Meksiko.
Baca Juga: Bahan Alami Mencerahkan Kulit Leher, Salah Satunya Gunakan Lidah Buaya
Tapi, apakah benar lidah buaya bisa mengatasi diabetes?
Dilansir dari Diabetes.co.uk, Minggu (28/11/2021), sebuah penelitian menunjukkan bahwa asupan jus lidah buaya dapat membantu memperbaiki kadar glukosa darah dan berguna dalam pengobatan diabetes.
Aloe vera juga telah dikaitkan dengan penurunan lipid darah (lemak) pada penyandang diabetes dengan tingkat abnormal tinggi molekul dalam darah. Selain itu, lidah buaya juga bisa membantu mengurangi pembengkakan dan mempercepat penyembuhan luka, yang menjadi komplikasi umum diabetes.
Khasiat lidah buaya sebagai obat rumahan diabetes, disebabkan karena lidah buaya dapat menurunkan penyerapan gula dalam saluran pencernaan setelah makan, merangsang pemecahan gula, dan mencegah produksi gula berlebih, dikutip dari Everyday Health.
Meski bermanfaat, mengonsumsi lidah buaya dan obat diabetes oral secara bersamaan, malah dapat menyebabkan kadar gula darah semakin tinggi. Sehingga sebelum menjadikan tanaman ini sebagai obat alternatif, lebih baik lakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.(*)
Baca Juga: 6 Manfaat Aloe Vera Soothing Gel, Kurangi Jerawat Hingga Hambat Penuaan