Aktivitas sehari-hari, seperti sekolah atau bekerja akan terganggu karena nyeri haid yang disebabkan oleh endometriosis.
“Jadi kalau sampai harus bolos kerja, sekolah, kalau lagi nyeri itu tidak bisa beraktivitas apa-apa, terlalu berat (nyerinya) sampai mengganggu sekali,” kata dokter Luky dalam liputan khusus GridHEALTH, Rabu (15/12/2021).
Tak hanya terjadi saat haid, nyeri yang dicurigai sebagai tanda endometriosis pun bisa terjadi pada saat sebelum dan sesudah datang bulan.
“Sebelum atau begitu mau masuk masa haid, itu sudah mulai nyeri. Puncaknya pas lagi haid, setelah haid juga masih nyeri. Itu kita curigai juga karena endometriosis,” jelasnya.
Baca Juga: Dismenorea, Masalah Menstruasi yang Terjadi Pada Hari Pertama Haid
Wanita yang mengalami endometriosis, juga akan merasakan nyeri penyerta yang akan dirasakannya ketika buang air kecil dan aktivitas yang lainnya.