Find Us On Social Media :

Selama Ada Lemon dan Tomat Jangan Khawatir Kolesterol Naik Saat Lebaran

Makan menu lebaran yang serba let tidak khawatir kolesterol naik selama ada lemon dan tomat.

Manfaat Tomat Untuk Kolesterol Tinggi

Penelitian di dalam British Journal of Nutrition, melihat secara khusus efek konsumsi tomat pada kolestrol darah dan oksidasi LDL.

Hasil penelitian itu menunjukkan, partisipan yang rutin mengonsumsi tomat selama 3 minggu, total kolesterolnya turun sebanyak 5,9 persen dan LDL berkurang sekitar 12,9 persen.

Meskipun masih dibutuhkan lebih banyak penelitian mengenai manfaat tomat sebagai penangkal kolesterol tinggi, tapi tidak ada salahnya untuk rutin mengonsumsi tomat.

Tomat mengandung vitamin A, vitamin C, asam folat, antioksidan, pitosterol, dan serat yang baik untuk kesehatan secara keseluruhan.

Agar kadar kolesterol turun, tomat bisa dimakan secara langsung dalam kondisi mentah, disajikan bersama dengan salad, ataupun dibuat jus.

Itulah manfaat dan cara mengolah lemon serta tomat untuk menangkal kolesterol tinggi setelah banyak mengonsumsi makanan bersantan saat lebaran.(*)

Baca Juga: 5 Minuman Enak Bergizi yang Bisa Menjadi Obat Kolesterol Alami