Find Us On Social Media :

Jenis-jenis Pengobatan Non-Medis (CAM) yang Saat Ini Semakin Eksis

Saat ini ada banyak pengobatan non-medis yang semakin eksis di dunia untuk menjadi pilihan pengobatan.

Prinsip dari pengobatan dengan sentuhan adalah dengan didasarkan pada gagasan bahwa penyakit atau cedera di satu area tubuh dapat berpengaruh pada semua tubuh, contohnya pengobatan kiropraktik dan osteopatik, pijat, terapi gerakan tubuh, dan yoga.

3. Diet dan herbal - perubahan gaya hidup dan pola makan manusia sangat mempengaruhi kesehatan seseorang, sehingga kelebihan dan kekurangan gizi menjadi masalah baru di masyarakat dan tidak jarang pendekatan dengan diet dan herbal menjadi cara untuk menyeimbangkan kesejahteraan nutrisi tubuh.

Beberapa yang mencakup pengobatan dengan diet dan herbal, yaitu obat alami, suplemen diet, dan nutrisi/diet.

4. Energi eksternal - pengobatan ini dipercaya oleh beberapa orang bahwa kesehatan seseorang dapat dipengaruhi secara langsung melalui energi eksternal dari benda atau sumber lainnya, seperti reiki dan terapi elektromagnetik.

5. Pemanfaatan pikiran - banyak pengobatan standar dan konvensional yang mengakui kekuatan hubungan antara pikiran dan tubuh, karena kesembuhan dapat diperoleh dengan kesehatan emosional dan mental yang baik, seperti dengan meditasi, biofeedback, dan hipnose.

6. Pemanfaatan indra - beberapa percaya bahwa dengan memanfaatkan berbagai indra, mulai dari sentuhan, penglihatan, pendengaran, penciuman, dan rasa mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan, contohnya adalah dari seni, tari, musik, dan visualization and guided imagery.

Inilah beberapa jenis dari pengobatan CAM yang semakin eksis di dunia dan menjadi pilihan lain untuk pengobatan non-medis yang dapat dicoba.

Baca Juga: Lebih Dekat dengan Kedokteran Timur (TCM), Sejarah, Metode Pengobatan, Perkembangannya