Lokasi: Titik hegu sebagai titik pijat untuk semua penyakit ini berada di punggung tangan, tepatnya di sisi antara jari telunjuk dengan ibu jari.
Manfaat: Titik hegu ini dapat menghilangkan kekakuan bahu dan sakit kepala, meningkatkan sirkulasi darah di atas bahu.
Selain itu memijat titik pijat refleksi ini bisa meringankan sakit kepala, bahu kaku, sakit gigi, serta dapat meredakan rhinitis dan penyakit telinga, hidung, dan tenggorokan lainnya.
5. Titik Neiguan
Lokasi: Berada di bagian dalam tangan, tepatnya sekitar tiga jari dari garis pergelangan tangan bagian dalam ke bawah.
Manfaat: Titik pijat refleksi lainnya untuk segala penyakit adalah titik neiguan, yang sangat bermanfaat untuk mengatur keseimbangan tubuh dan pikiran. Baik dipijat saat tubuh merasa gelisah atau dalam suasana hati yang buruk tanpa alasan, berpengaruh pada kestabilan mood dan kondisi fisik yang berangsur-angsur membaik.
6. Titik Shenque
Lokasi: Titik pijat refleksi shenque benar-benar berada di tengah pusar seseorang.
Manfaat: Titik pijat ini disebut memiliki efek menyembuhkan semua penyakit, karena menjadi ‘gerbang kehidupan’ dan ‘fondasi organ dalam’.
Memijat titik ini efektif untuk penyakit yang berkaitan dengan masalah perut dan pencernaan kronis (gastrointestinal), seperti gastroptosis, sakit perut, diare, atau sembelit.
Baca Juga: Kenali Manfaat Perawatan Kulit Anak, Seperti yang Dilakukan Artis Bunga Zainal, Apa Saja Manfaatnya?