Bakteri yang dikenal sebagai Streptococcus pyogenes, juga dikenal sebagai streptokokus grup A, dapat menempatkan kita pada risiko radang tenggorokan.
Bakteri streptokokus sangat menular dan dapat menyebar melalui tetesan udara ketika seseorang dengan infeksi batuk atau bersin, berbagi makanan atau minuman.
Mengejutkan bukan? Selain itu, radang tenggorokan juga dapat menyebar dengan menyebabkan infeksi pada darah, kulit, amandel, dan sinus.
Jadi, kunjungi saja dokter yang akan meresepkan obat setelah memeriksa. Hindari pengobatan sendiri dan pastikan kita tidak menggunakan obat yang dijual bebas.
Kita juga dapat mengikuti langkah-langkah pencegahan ini:
- Kita harus rajin membersihkan tangan: Kita dapat mencegah infeksi jika mengikuti rutinitas kebersihan tangan yang baik. Kita juga dapat mengajari anak-anak Anda tentang hal itu.
Baca Juga: Lansia Lebih Berisiko Mengalami Infeksi Setelah Pembedahan, Ini Gejalanya
Baca Juga: 5 Tanda Ketidaksuburan Ini Ternyata Sering Diabaikan Para Wanita
- Pastikan menutup mulut saat batuk atau bersin dengan tisu atau sapu tangan. Jangan menutup dengan menggunakan telapak tangan karena bakteri malah dapat menyebar kemana-mana. (*)
#berantasstunting #hadapicorona #bijakGGL
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar