GridHEALTH.id - Diabetes merupakan penyakit kronis yang perlu ditangani dengan cara yang tepat.
Kadar gula darah yang tinggi dalam tubuh, adalah awal seseorang mengalami penyakit diabetes.
Terdapat dua jenis diabetes yang umum terjadi, yakni diabetes tipe 1 dan tipe 2.
Diabetes tipe 1 terjadi karena sistem kekebalan tubuh yang menyerang sel-sel di pankreas yang memproduksi insulin.
Sementara diabetes tipe 2, masalah kesehatan yang diakibatkan oleh tubuh yang tidak memproduksi atau menggunakan insulin secara efektif.
Terapi insulin dan perbaikan gaya hidup, merupakan metode mendasar dalam pengobatan penyakit ini.
Namun, tak jarang orang tidak sadar dengan kondisinya atau malah sengaja membiarkannya.
Padahal, diabetes yang tidak diobati dapat membahayakan kesehatan dan memicu masalah lebih serius.
Risiko Membiarkan Diabetes
Berikut adalah beberapa bahaya membiarkan diabetes tidak diobati yang sebaiknya dicegah sebelum terjadi.
1. Kerusakan saraf (neuropati)
Kadar gula darah yang dibiarkan tinggi dapat menyebabkan kerusakan saraf, terutama pada kaki dan tangan.
Jika ini terjadi, penyandang diabetes akan mengalami mati rasa, kesemutan, dan bahkan infeksi yang sulit sembuh.
Baca Juga: 5 Cara Panjang Umur Bagi Penyandang Diabetes, Bebas dari Komplikasi