Find Us On Social Media :

Tanda Tubuh Tidak Sehat Salah Satunya Mudah Lelah, Ini Solusinya

Mengatasi tanda tubuh tidak sehat dan bugar adalah berolahraga karena membuat kita bugar sepanjang hari.

GridHEALTH.id - Siapa yang tidak ingin memiliki tubuh bugar? Setiap orang pasti ingin memilikinya, bukan?

Pasalnya, ketika tubuh bugar maka sederet penyakit berbahaya tidak akan menyerang tubuh. Selain itu, dengan kondisi tubuh yang bugar, segala aktivitas fisik akan terasa mudah dan tidak melelahkan.

Baca Juga : Penelitian Medis Baru, Ternyata Berolahraga dapat Menunda Alzheimer

Ada berbagai macam cara untuk memiliki tubuh bugar, salah satunya adalah dengan cara berolahraga dengan teratur.

Namun, tidak semua orang bisa melakukan hal tersebut sehingga mereka tidak bisa memiliki tubuh bugar.

Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa tubuh sedang tidak bugar. Apa saja tanda-tanda tersebut?

Dilansir dari Reader's Digest, berikut tanda-tanda tubuh  tidak bugar;

1. Napas tersengal-sengal

Naik tangga satu lantai saja rasanya seperti habis lari 1 kilometer. Mudah kehabisan napas dan terengah-engah setiap menaiki tangga, adalah tanda kalau tubuh tidak bugar.

Jadi, jangan malas untuk melakukan olahraga kardio yang memacu kerja jantung, ya. Misalnya berjalan kaki, bersepeda, berenang, atau berlari. Olahraga kardio bisa membantu tubuh lebih

Baca Juga : Empat Cara Mengecilkan Perut, Dijamin Lingkar Pinggang Berkurangbugar.

2. Mudah lelah

Saat melakukan aktivitas fisik, bahkan yang ringan sekalipun, tubuh cepat merasa lelah.

Kondisi ini mungkin membuat kita  jadi semakin malas berolahraga, karena mudah merasa lelah.