Find Us On Social Media :

Pemain Bass Kerispatih Meninggal Akibat Sakit Diabetes yang Terabaikan

Andika, pemain bass Kerispatih yang meninggal akibat diabetes

3. Mudah lelah

Tanda umum diabetes lainnya adalah kelelahan yang terlalu sering. Ketika seseorang menderita diabetes, ia akan merasa lelah dan mengantuk sepanjang waktu, karena tidak memiliki cukup glukosa untuk digunakan sebagai energi.

Baca Juga : Mick Jagger Sakit Jantung, Vokalis Rolling Stones Ini Akan Menjalani Operasi Katup Jantung

4. Penurunan berat badan yang drastis

Penurunan berat badan tanpa alasan atau kehilangan banyak berat badan tanpa bantuan diet atau olahraga.

Karena tubuh tidak dapat menggunakan glukosa sebagai sumber energi ketika seseorang menderita diabetes.

Sehingga tubuh mulai membakar lemak dan otot untuk energi, menyebabkan berat badan turun.

Baca Juga : Belum Banyak Tahu, Manfaat Jamur Ternyata Bisa Cegah Kepikunan

Dehidrasi juga berkontribusi terhadap penurunan berat badan mendadak karena tubuh menggunakan semua cairan yang tersedia untuk memproduksi urine.

Kehilangan berat badan yang tidak terduga adalah tanda awal diabetes tipe 1, tetapi dapat memengaruhi orang yang menderita diabetes tipe 2 juga.