Find Us On Social Media :

Bopak Castello Minta Tes DNA Akibat Wajah Anaknya Mirip Bule, Padahal Ada Cara Lain yang Murah dan Simpel

Bopak Castello berseteru dengan Putri Mayangsari tentang anak hingga minta tes DNA

GridHEALTH.id - Baru-baru ini, pemberitaan tentang anak Bopak Castello hasil pernikahan dengan istri pertama, Putri Mayangsari sedang ramai diperbincangkan.

Pasalnya, banyak yang menyebut anak Putri Mayangsari, Thalat Pasha Indrayana Bidwy bukanlah anak hasil pernikahannya dengan Bopak Castello.

Baca Juga : Untuk Apa Ussy Sulityowati Lakukan Tes DNA, Jika Bukan Lihat Garis Keturunan?

Hal ini ditengarai sang anak memiliki wajah yang mirip bule.

Melansir dari Grid.id, Bopak telah melayangkan gugatan cerai kepada Putri Mayangsari pada tahun 2014, namun 15 April 2019 lalu, komedian berusia 51 tahun ini menggunggat cerai ke dua kalinya.

Baca Juga : Dirinya Sebut Sakit Gila, Verrel Bramasta Tumbang Hingga di Larikan Ke Rumah Sakit

Menurut penuturan Mayangsari, Bopak terhasut oleh teman-temannya yang mengatakan anaknya mirip bule.

"Ya kurang tahu karena Bopak nggak mau ikutin kata hati nurani dia. Dia cuman dengerin kata orang bilang, katanya anaknya nggak kayak dia, kayak bule, segala macem," ujarnya.

Padahal sebelumnya, Bopak Castello selalu menyayangi dan sempat membiayai sang anak.

Bahkan Bopak Castello dulu setia mendampingi Putri Mayangsari saat ia tengah mengandung.

"Padahal sih dia mengakui dia anaknya. Dia memberi nafkah anaknya, sempet setelah lahirin. Waktu aku lagi hamil Bopak yang ngidam," cerita Putri Mayangsari.

Tak cukup hingga di situ, Bopak pun menginginkan dilakukan tes DNA kepada anaknya tersebut.

Baca Juga : Tak Lolos Jadi Wakil Rakyat, Ibunda Verrell Bramasta Temani Sang Anak yang Dirawat di Rumah Sakit Karena Fatigue

Padahal ada cara lain untuk mengetahui bahwa anak tersebut merupakan darah dagingnya atau bukan.

Menlansir dari Families Need Fathers Both Parents Matter Cymru, cara untuk membuktikan anak tersebut adalah anak kandungnya atau bukan, yaitu:

Tes golongan darah

Tes golongan darah adalah cara lain beberapa orang mencoba untuk menentukan ayah dari seorang anak atau bukan.

Misalnya, jika kedua orang tua adalah golongan darah A, mereka tidak akan dapat menghasilkan golongan darah dominan B. Ini juga bekerja secara terbalik.

Namun, jika kedua orang tuanya adalah golongan darah B, mereka dapat menciptakan anak golongan darah B atau anak golongan darah O.

Perlu diingat bahwa O resesif karena itu golongan darah O hanya dapat membuat sendiri.

Jadi, jika seorang ayah yang dituduh ingin menggunakan metode ini untuk menentukan ayah, ia hanya dapat mengecualikan dirinya sebagai ayah kandung jika anak tersebut memiliki golongan darah dominan lain yang berbeda dari dirinya sendiri.

Baca Juga : 3 Fakta Tentang Kebiasaan Bangun Pagi Antara Jam 3 - 5 Subuh, yang Suka Bangun Siang Rugi Besar!

Misalnya, jika ayahnya adalah golongan darah A dan ibunya adalah golongan darah O dan anak dilahirkan dengan darah B.

Artinya anak tersebut bukan ayah biologisnya.

Analisis anggota tubuh

Meskipun, metode ini sering digunakan beberapa ahli menyarankan membiarkan anak menjadi dewasa selama 1-2 tahun atau lebih untuk melihat perubahannya.

Ketidakmiripan wajah bisa menjadi bahan kecurigaan, namun bagian anggota tubuh lain bisa jadi menjadi salah satu bagian yang mirip.

Analisis perilaku

Hal ini sangat mudah dan murah untuk dilakukan.

Cukup perhatikan perilaku atau bahkan cara berjalan sang anak, adakah kemiripan dengan ayah.

Atau bisa ssaja dilihat dari kebiasaan makannya.

Baca Juga : Tak Lolos Jadi Wakil Rakyat, Ibunda Verrell Bramasta Temani Sang Anak yang Dirawat di Rumah Sakit Karena Fatigue

Meski cara ini cukup sulit untuk memastikan ayah kandung tanpa tes DNA, tapi semua itu akan berperan dan saling mempengaruhi. 

Jadi bagi Bopak yang tidak percaya bahwa anak Putri Mayangsari adalah anaknya, mungkin 3 cara ini dapat dilakukan untuk membuktikannya.(*)