Find Us On Social Media :

Misteri Meninggalnya Tien Soeharto Terungkap, Mulai dari Tertembak Peluru Anaknya Hingga Meninggal di RSPAD Gatot Soebroto

Ibu Tien Soeharto, Tommy kecil, dan Pak Harto

Jenderal Polisi Purnawirawan Sutanto yang pernah menjadi ajudan Soeharto dari tahun 1995 hingga 1998, dirinya menjadi saksi detik-detik wafatnya Tien Soeharto.

Menurut pengakuannya, seperti dilansir jatim.tribunnews.com, saat itu, dia baru saja menemani Soeharto memancing di Anyer, Banten, pada Jumat, 26 April 1996.

Ketika Soeharto sedang memancing yang ditemani dirinya, ibu Tien Soeharto sedang berada di sentra pembibitan buah Mekarsari.

Baca Juga: Baru Masak Setelah Lama Menikah, Di Saat Hamil Kartika Putri Buat Spaghetti Buat Habib Usman

Menurut Jenderal Polisi Purnawirawan Sutanto, saat itu Tien terlalu asyik, dan bergembira melihat sejumlah tanaman yang sedang berbuah di tempat itu.

Sehingga, dia pun kurang memperhatikan kesehatannya. Padahal saat itu dirinya sudah memiliki gangguan jantung.

Baca Juga: Bermanfaat Bagi Kesehatan, Giring Bangga Kedua Anaknya Sudah Mampu Berpuasa

Karenanya dokter tidak membolehkan ibu Tien Soeharto berjalan terlalu jauh dan lama.

Tapi hal itu selama di Taman Buah Mekarsari dilanggar ibu Tien Soeharto.

Saat Soeharto kembali ke rumah, dan bertemu sang istri pada sore harinya, menurut Jenderal Polisi Purnawirawan Sutanto, suasana berlangsung seperti biasanya.

Meski demikian, kala itu Tien tetap harus terus beristirahat karena kelelahan.