Find Us On Social Media :

Dibuang Sayang, Ini Dia Manfaat Ampas Teh Yang Perlu Diketahui

Ilustrasi : kantong teh celup bekas yang masih bisa dimanfaatkan

GridHEALTH.id - Dibuang sayang, mungkin itulah kata yang pas untuk menggambarkan tentang teh celup.Bagaimana tidak, sering kali kita minum teh celup untuk kesehatan dan pasti kita akan langsung membuang ampas dari teh tersebut. 

Baca Juga: 3 Mahasiswi di Malang Temukan Teh Celup Cegah Kolesterol dan Penyakit Jantung

Namun tahukah, ternyata ampas teh juga masih menyimpan segudang khasiat untuk kesehatan tubuh kita.

Perlu diketahui, kandungan yang terdapat pada ampas teh sama halnya dengan apa yang ada pada daun teh sebelumnya, di antaranya dapat menyembuhkan mata yang lelah, menyuburkan rambut, dan masih banyak lagi.