Find Us On Social Media :

Sering Tertipu, Ternyata 5 Obat Jerawat Alami Ini Tak Terbukti Khasiatnya

Ternyata banyak obat jerawat alami yang khasiatnya tidak ampuh.

National Health Service menyatakan, bawang putih merupakan sumber vitamin C dan B6. Namun riset yang diadakan oleh NHS dan  British Dietetic Association membuktikan, belum ada bukti nyata bahwa bawang putih mampu menyembuhkan jerawat.

Baca Juga: Lewat Pernyataan Resmi, Tim Dokter Jantung IDI Bantah Video Viral Penyelamatan Jantung, Ini Pertolongan Pertama Kegawatan Jantung yang Benar

Menggosokkan bawang putih pada kulit bahkan bisa menyebabkan rasa terbakar pada kulit.

Diallyldisulfide, senyawa kimia dalam bawang putih, sensitif pada panas sehingga memicu luka seperti terbakar jika langsung terpapar pada kuilt.

* Putih telur

Putih telur dikabarkan sebagai obat jerawat alami paling mujarab. Bahan ini diyakini kaya akan protein yang mampu menutrisi kulit, sehingga ketika dioleskan pada area yang berjerawat bisa menghasilkan kulit yang halus seperti kulit bayi.

Padahal, kulit telur bersifat komedogenik, sehingga cenderung menyumbat pori-pori dan membentuk komedo. Dengan sendirinya, kabar bahwa putih telur efektif untuk meredakan jerawat ternyata tidak terbukti.

* Lemon

Lemon mengandung bahan antioksidan dan antibakteri, tetapi mengoleskan buah sitrus ini langsung ke kulit bisa menyebabkan kulit  terasa pedas, terbakar, dan mengelupas.

Selain itu, bekas olesan lemon bisa menimbulkan bercak keputihan pada area kulit yang diolesi.

Baca Juga: 'Saya Lelah' Atau 'Saya Mengantuk', Begini Cara Membedakannya

Karena banyak dari obat jerawat alami ini yang tidak terbukti khasiatnya, Dr Patel menyarankan para pasiennya untuk berkonsultasi dengan dokter kulit atau ahli dermatologi. Dengan demikian, kita akan mendapatkan obat atau perawatan sesuai kondisi kulit masing-masing.(*)