Find Us On Social Media :

Meski Dimusuhi, Asam Urat Ternyata Mampu Tangkal Radikal Bebas di Dalam Tubuh

Asam urat bisa memperbaiki sel rusak meski terkadang menyerang sendi.

GridHEALTH.id - Asam urat punya fungsi sebagai antioksidan dan bermanfaat dalam regenerasi sel. Artinya setiap peremajaan sel butuh asam urat.

Baca Juga: Akibat Aliran Listrik Kakak Syahrini Meninggal Dunia, Ponsel Jadi Salah Satu Penyebab Kematian Setelah Tersetrum

Jika tubuh kekurangan antioksidan akan banyak oksidan atau radikal bebas yang membunuh sel-sel kita.

Apa akibatnya? Misalnya jika hal itu terjadi pada kulit maka kulit akan cepat kusam dan keriput.

Asal tahu saja, manusia adalah satu-satunya mamalia yang tidak bisa membuat antioksidannya sendiri. Makanya perlu mendapat antioksidan dari luar.

Termasuk antioksidan misalnya vitamin E dan vitamin C. Kedua vitamin ini banyak bekerja menangkal radikal bebas dari luar tubuh.

Baca Juga: Fakta: Bermotor Adalah cara Hidup Sehat, Touring dengan Motor Membuat Stres Menurun Drastis

Dikutip dari buku "Asam Urat" karangan Dr.dr. Joewono Soeroso SpPD- KR MSc dan Hafid Algristian, S.Ked, selain itu asam urat juga bermanfaat untuk mengganti sel-sel yang rusak ketika sedang memulihkan diri setelah sakit.