GridHEALTH.id - Selain pelembap dan parfum, deodoran juga merupakan salah satu produk yang wajib dipakai sebelum keluar rumah.
Tapi tahukah, ternyata waktu pemakaian deodoran yang tepat adalah di malam hari bukan selepas mandi di pagi hari seperti banyak orang lakukan.
Baca Juga: Bau Badan yang Aneh dan Tajam Jadi Ciri Khas Penyakit , Coba Cek
Hal tersebut senada dengan pernyataan dari Ahli dermatologi Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (Perdoski), Dokter Melyawati Hermawan, saat di temui tim GridHEALTH.id pada acara "Dove Sensitive Deodorant Media Gathering" di Jakarta, Kamis (11/7/2019).
"Sebaiknya pengolesan deodoran ini dilakukan pada malam hari, malam hari ya. Jadi saat kita(tubuh) sudah istirahat, ketiak kita sudah kering, Produksi keringat kita sudah sedikit," ujar dokter spesialis kulit dan kelamin ini.