Find Us On Social Media :

Waspada, Menurut Studi Pasangan yang Suka Selfie Bareng Ternyata Rentan Perceraian!

GridHEALTH.id - Melakukan swafoto atau sering dikatakan berselfie ria memang jadi salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh banyak orang akhir-akhir ini.

Baca Juga: Sempat Depresi Hingga Unggah Foto Vulgar, Pemain 'Angling Dharma' Ini Akhirnya Dinikahi Pria 15 Tahun Lebih Tua Darinya

Termasuk, selfie bareng alias wefie dengan pacar, suami, atau istri tentunya termasuk hal yang wajar. Hari gini siapa yang tidak pernah pajang foto bareng pasangan di jejaring sosial?

Tetapi penelitian terbaru membuat kesimpulan mengejutkan, sering foto selfie bareng pasangan lalu menggunggahnya ke media sosial justru menandakan hubungan yang tak bahagia, bahkan rentan putus. Begini alasannya;

1. Berusaha mendapatkan pengakuan sosial

Melalui artikel di MailOnline, seksolog Dr. Nikki Goldstein menyebut pasangan yang merasa insecure alias tidak aman dan nyaman dalam hubungan cinta mereka cenderung mencari validasi atau pengakuan dari berbagai pihak. Salah satunya adalah dengan mengunggah foto bersama di berbagai media sosial.

2. Bekerja keras meyakinkan diri bahwa dirinya bahagia dan baik-baik saja

Motivasi di balik mengunggah foto bersama pasangan umumnya adalah keinginan dianggap bahagia atau baik-baik saja. Bisa jadi pasangan ingin meyakinkan diri sendiri bahwa hubungan ini baik.

Baca Juga: Sempat Bantah Pacaran dengan Roger Danuarta, Cut Meyriska Gelar Acara Lamaran dan Persiapkan Ini

Kenyataannya, nuansa mesra dan harmonis seperti yang terlihat di foto-foto yang diunggah justru tidak selaras dengan kenyataan yang terjadi.