Find Us On Social Media :

Sempat Bosan Diawal Pernikahannya Sebagai Menantu Presiden, Ini yang Membuat Selvi Ananda Berubah Pikiran

Selvi Ananda sempat bosan saat jadi menantu Jokowi

GridHEALTH.id - Menjadi seorang ibu pastinya akan menjadi suatu kebahagian sendiri bagi seorang wanita. Seperti yang dirasakan oleh ibunda Jan EthesSelvi Ananda.

Tapi melansir dari kanal YouTube CNN Indonesia, siapa sangka istri Gibran Rakabuming ini sempat merasa bosan di awal pernikahannya.

Baca Juga: Baik Bagi Kesehatan Anak, Alasan Jokowi Sering Ajak Jan Ethes Bermain

Bukan karena hubungannya dengan Gibran, Selvi nyatanya merasa bosan lantaran ia harus melepas pekerjaannya dan fokus menjadi ibu rumah tangga. Terlebih lagi menantu Jokowi itu ternyata sudah terbiasa bekerja sejak masa kuliah dulu. 

"Sebelum nikah kan kerja terus ya dari kuliah sampai baru berhenti kerja itu dua bulan sebelum menikah.

Jadi selama itu kan kerja terus, ya awal-awal bosenlah ya pasti.

Baca Juga: Jalan Kaki Setelah Makan Selama 15 Menit, Bantu Turunkan Berat Badan

Tapi begitu udah punya anak, punya kegiatan yang bisa dilakukan jadi ya enjoy aja sekarang," kata Selvi.

Menjadi keluarga presiden, Selvi nyatanya tak merasa terganggu saat kehidupannya tersorot media.

Perempuan yang kini tengah mengandung anak kedua itu mengaku jika yang terpenting dalam hidupnya adalah menjadi diri sendiri.

Baca Juga: Leukemia Tak Bisa Disembuhkan? Ketahui Mitos Lainnya Tentang Leukemia Ini

"Dibilang mengganggu enggak sih ya, maksudnya selama kita jadi diri kita sendiri, kita kehidupannya ya gini-gini aja sih, biasa-biasa aja," sambungnya.

Perihal ketenaran sang buah hati, Selvi juga turut buka suara.

"Ya udah biasa sih ya, cuma mungkin Ethes karena masih anak kecil jadi mood-nya masih berubah-ubah, kadang mau kadang enggak (diajak foto) jadi kita pahami aja sih," lanjutnya.

Selvi pun mengaku tak merasa terbebani dengan statusnya sebagai menantu presiden. Ia juga memilih fokus sebagai ibu rumah tangga dan tak mau mencampuri bisnis sang suami.

Baca Juga: Belajar dari Wanita Ini, Selalu Periksakan Kandungan Setiap Bulannya Sebelum Sang Anak Terlahir Kembar Siam dengan Kondisi Mengenaskan

 

"Urusan rumah, urusan anak, saya yang urus. Mas Gibran yang urusan kerjaan dan sebagainya," pungkas Puteri Solo 2009 itu.

Selain bisa mengusir rasa bosan seperti yang dirasakan Selvi Ananda, memiliki seorang anak juga nyatanya bisa terhindar dari penyakit mematikan.

Melansir dari NCBI, berikut 3 manfaat kesehatan yang akan didapatkan seorang ibu saat memiliki anak.

Baca Juga: Mitos-Mitos Tentang Kanker Ini Sebaiknya Jangan Dipercaya, Bisa Menyesatkan!

1. Mengurangi risiko penyakit jantung

Sebuah penelitian yang diterbitkan di jurnal Obstetrics & Gynecology tahun 2009 menunjukkan bahwa ibu yang menyusui eksklusif setidaknya selama 12 bulan memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit kardiovaskular, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan diabetes dibanding yang tidak pernah menyusui.

 

Baca Juga: Bukan Hanya Yuni Shara, Ternyata Raffi Ahmad Juga Pernah Naksir Dessy Ratnasari Sampai Kirim Bunga Dua Kali

 

2. Mengurangi risiko kanker payudara

Penelitian terbitan Asian Pacific Journal of Cancer Prevention, menyimpulkan bahwa menyusui membuat sel payudara terus aktif memproduksi susu setiap waktu.

Hal ini dapat membatasi kemampuan sel-sel tersebut untuk berhenti bekerja sehingga bertumbuh menyimpang menjadi tumor.

Selain itu, dua komponen utama dalam ASI, yaitu alpha-lactalbumin dan asam oleat (HAMLET), mampu membunuh sel tumor.

3. Mengurangi risiko kanker ovarium

Melansir rilis media dari National Cancer Research Institute, memiliki anak menurunkan risiko seorang perempuan kena kanker ovarium.

Baca Juga: Bak Cerita Novel Romantis, Wanita Hilang Ingatan Ini Dinikahi Suaminya Lagi Setelah Dibuat Jatuh Cinta Untuk Kedua Kali

Hal ini dikarenakan produksi sel ovarium akan tertunda sementara saat masa kehamilan.

Penundaan produksi sel telur memungkinkan indung telur untuk memperbaiki diri dan mengurangi peluang kecacatan genetik yang dibawa sel telur baru nantinya.(*)

#gridhealthid #inspiringbetterhealth