Find Us On Social Media :

Ini Alasan Kenapa Penting Sekali Mengganti Sikat Gigi Secara Berkala

Mengganti sikat gigi secara berkala perlu dilakukan agar terhindar dari masalah mulut dan gusi.

Untuk itu penting bagi kita untuk mengganti sikat gigi beberapa kali dalam setahun. Dilansir dari WebMD, mengganti sikat gigi disarankan 3-4 bulan sekali, atau ketika sikat gigi sudah tak nyaman dan tak layak digunakan.

Baca Juga: Raditya Dika Mengaku Alami Mata Kering Sejak 16 Tahun Lalu, Dokter Sebut Kondisi Mata Bisa Munculkan Penyakit Autoimun Jenis Ini

Sebab bulu sikat gigi yang sudah berantakan tak akan mampu membersihkan gigi dan gusi dengan benar.

Selain itu, selalu ganti sikat gigi setelah mengalami sakit, lantaran sikat gigi yang digunakan orang sakit menyimpan banyak bakteri.

Jangan lupakan juga, untuk menghindari penggunaan sikat gigi bergantian, meski dengan anggota keluarga sendiri.

Baca Juga: Diperbolehkan Pulang ke Rumah, Suami Ria Irawan Buatkan Menu Sarapan Sehat dan Bernutrisi Bagi Penyintas Kanker

Berbagi sikat gigi akan mentransfer air liur dan juga bakteri, termasuk jenis yang menyebabkan erosi gigi.(*)

#gridhealthid #inspiringbetterhealth