Find Us On Social Media :

Mengandung Protein Babi, Permen White Rabbit Dinyatakan Haram

Permen White Rabbit dinyatakan mengandung protein babi oleh Pemerintah Malaysia.

GridHEALTH.id - Bagi anak kelahiran 90-an pasti tidak asing lagi dengan permen White Rabbit.

Permen susu yang dibungkus dengan gambar kelinci ini memang sempat menjadi idola di kalangan anak Indonesia karena rasanya yang manis dan creamy.

Baca Juga: Sedang Tren, Ternyata Pasta Gigi Charcoal Bisa Sebabkan Erosi Gigi

Namun belakangan ini, permen White Rabbit rupanya sedang hangat-hangatnya diperbincangkan di negara serumpun kita, Malaysia.

Bukan karena rasanya, akan tetapi permen asal China ini tidak memiliki informasi mengenai halal atau tidaknya dalam produk yang mereka edarkan.

Tak khayal, masalah itu pun memancing perdebatan publik Malaysia. Banyak masyarakat yang mendesak pihak produsen maupun importir untuk mengurus sertifikasi halal produk permen White Rabbit ini.

Baca Juga: Timbulkan Plak Yang Menyebabkan Karies Gigi, Kebiasaan Anak Minum Susu Botol Ini Harus Dihindari

Bahkan, Perwakilan Kementerian Malaysia, Fuziah Salleh membuat statement yang sangat keras dengan mengatakan bahwa permen White Rabbit haram.

Menurut World of Buzz, pernyataan itu ia sampaikan di TV Al Hijrah.

Baca Juga: Berita Popular Kesehatan: Kronologis Sakit BJ Habibe Hingga Tutup Usia, Inilah Alasan Mata Thareq Kemal Habibie Ditutup

Menurut Fuziah Salleh, pernyataan tersebut berdasarkan hasil tes yang dilakukan oleh Laboratorium Kimia Nasional atas permintaan Kementerian Agama pada awal Mei lalu.

Hasilnya, mereka menemukan kandungan protein babi dalam produk permen White Rabbit.