Find Us On Social Media :

Jangan Disepelekan, Gusi Berdarah Bisa Jadi Tanda 5 Penyakit Ini

Gusi berdarah perlu ditangani segera karena bisa jadi merupakan gejala penyakit serius.

GridHEALTH.id - Gusi berdarah biasanya disebabkan oleh adanya plak yang menyebabkan gusi meradang atau gangivitis. Tetapi, gusi berdarah ternyata tak hanya menunjukkan adanya gangguan pada kesehatan mulut.

Baca Juga: Ibu Hamil Jangan Sampai Muncul Gusi Berdarah, Ini Risikonya Bagi Tubuh

Melansir dari thehealthsite.com, gusi berdarah bisa menunjukkan gejala beberapa penyakit serius atau gangguan kesehatan seperti lima penyakit di bawah ini;

1. Diabetes

Ada hubungan yang kuat antara diabetes dan penyakit periodontal termasuk radang gusi. Gusi berdarah biasanya menjadi gejala pertama diabetes.

Penderita diabetes harus menjaga kesehatan mulut dengan lebih baik untuk menghindari adanya infeksi mulut dan masalah mulut lainnya.

Baca Juga: Wah, Gangguan Kecemasan Ternyata Tingkatkan Risiko Erosi Gigi!

2. Trombositopenia

Trombositopenia adalah kondisi kekruangan trombosit dalam darah dalam darah. Kondisi ini menyebabkan pendarahan jaringan gusi, memar, dan pembekuan darah yang lambat jika ada cedera. Hal ini menyebabkan lesi oral.

Jika kita memiliki trombositopenis atau trauma minor, maka hal ini dapat menyebabkan gusi berdarah.