Find Us On Social Media :

Produk Pembersih Sabun Hingga Obat Kumur Bisa Menyebabkan Wanita Mengalami Osteoporosis

Kandungan triklosan dalam produk pembersih disebut bisa sebabkan osteoporosis.

GridHEALTH.id - Siapa sangka kandungan yang terdapat pada produk pembersih seperti sabun, pasta gigi, dan obat kumur ternyata dapat menyebabkan masalah kesehatan tulang osteoporosis pada wanita.

Hal ini terungkap setelah sebuah studi menemukan hubungan antara paparan bahan kimia dalam produk sehari-hari dengan osteoporosis.

Baca Juga: Benarkah Wanita Lebih Rentan Terkena Osteoporosis? Begini Menurut Ahli

Seperti dikutip dari iofbonehealth.org, Osteoporosis secara harfiah berarti tulang keropos, penyakit di mana kepadatan dan kualitas tulang mulai berkurang.

Akibat tulang menjadi lebih keropos dan rapuh tesebut membuat risiko patah tulang menjadi meningkat.