GridHEALTH.id - Beberapa waktu lalu, keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty dikejutkan dengan hasil pemeriksaan kesehatan yang dilakukan sang istri.
Ashanty mendadak didiagnosis mengidap penyakit autoimun, hal ini diungkapkan langsung dalam unggahannya di akun Instagram.
Diceritakan Ashanty, awalnya ia hanya berniat mengantarkan Anang untuk melakukan check up kesehatan detail bersama dokter RSPAD yang sudah sangat terkenal yakni Dokter Terawan, namun akhirnya Ia juga mendapat pemeriksaan dari dokter setempat.
"Diagnosa kaget banget, aku kena "auto immune"," tulis Ashanty, pada Selasa (8/10/2019).
Tak hanya penyakit autoimun, pada Februari 2013 lalu, di mana pernikahannya dengan Anang Hermansyah baru seumur jagung, Ia sempat divonis mengidap penyakit mematikan.