GridHEALTH.id –Sejak booming artis Korea di Indonesia, informasi dan berita mengenai operasi plastik menjadi hal umum untuk kecantikan.
Padahal tadinya, masyarakat Indonesia hanya mengenal operasi plastik untuk kepentingan medis.
Semisal untuk mengatasi akibat luka bakar. Kalaupun untuk kecantikan, paling hanya seputar memancungkan hidung, membuat dagu runcing, hingga memperbesar buah dada.
Baca Juga: Penderita Kutu Kepala Hampir Ditemukan di Seluruh Indonesia, Hanya Ada 2 Cara Ampuh Mengatasinya
Tapi sekarang, masyarakat Indonesia sudah mengenal dan banyak yang melakukan operasi plastik lebih dari itu.
Masyarakt Indonesia kini sudah mengenal tanam benang, sulam alis, membuat pipi tirus, bahkan hingga yang paling ekstrim, yaitu membuat pingang menjadi kecil seperti yang diinginkan.
Untuk diketahui, menurut laman www.plasticsurgery.org, bedah plastik kosmetik seperti yang disebutkan di atas, bisa dua prosedur; prosedur bedah dan prosedur non-bedah.
Tujannya sama meningkatkan dan membentuk kembali struktur tubuh, untuk meningkatkan penampilan dan kepercayaan diri.
Tapi ada syarat yang acap kali diabaikan oleh mereka yang ingin melakukan operasi plastik ini.
Syarat bisa menjalani operasi plastik itu adalah harus individu yang sehat dengan pandangan positif dan harapan realistis.
Ingat, operasi plastik adalah pilihan pribadi dan harus dilakukan untuk diri sendiri, bukan untuk memenuhi harapan orang lain atau untuk mencoba mencocokkan citra yang ideal.