- Ulangi sebanyak 3-4 kali setiap hari, agar bintitan cepat mengering dan sembuh.
- Jika bintitan muncul pada kedua mata atau di beberapa tempat pada satu mata, jangan gunakan waslap yang sama untuk membersihkan mata yang tidak terkena bintitan. Sebab, bakteri penyebab bintitan bisa saja menyebar ke mata yang sehat. Jangan lupa mencuci tangan setelah mengompres mata anak.
- Jika bintitan tak kunjung sembuh, bahkan menyebabkan sakit dan memerah, sebaiknya segera bawa ke dokter agar ditindaklanjuti oleh yang berkompeten.
Baca Juga: Bocah 9 Tahun Tewas di Malang Akibat Tersedak Bakso, Ini P3K Mengatasi Tersedak
Dokter mungkin akan memberi resep salep antibiotik atau obat antibiotik untuk mengatasi masalah bintitan yang diderita oleh anak.(*)