Find Us On Social Media :

Terapi Jeruk Nipis Ala Dewi Yull Benar Bisa Mengatasi Mandul ?

Dewi Yull saat menjelaskan khasiat buah jeruk nipis bagi kesuburan dan kehamilan.

GridHEALTH.id - Terapi jeruk nipis dipercaya dapat mempercepat keinginan seseorang untuk punya momongan.

Bahkan penyanyi legendaris, Dewi Yull sampai membuat sebuah video manfaat akan terapi jeruk nipis ini yang diberi judul "Mandul? Sulit Punya Anak? Segera Minum Buah Ajaib Ini !!!" di channel Youtube pribadinya (18/6/2019).

Baca Juga: Buah Jeruk Bisa Bikin Alergi, Kenali Gejalanya Berikut Ini

Dalam deskripsi video tersebut tertulis terapi Jeruk Nipis ala Dewi Yull sudah banyak terbukti keberhasilannya dengan ribuan testimoni.

Para ibu yang dulunya sulit punya anak, kini mereka berhasil dikarunia anak setelah menjalani terapi Jeruk Nipis ini selama 14 hari.

Namun benarkah demikian ?

Menurut Dewi Yull, ia pertama kali mencoba terapi jeruk nipis ini selama dua minggu dan tepat di hari ke-10 miom dalam tubuhnya keluar dengan sendirinya.

Dikutip dari Mayo Clinic, miom adalah pertumbuhan sel tumor di dalam atau di sekitar uterus (rahim) yang tidak bersifat kanker atau ganas.

Baca Juga: 6 Makanan Ini Bisa Sebabkan Keputihan pada Wanita, Mengandung Ragi Salah Satunya

Namun wanita yang mengalami miom berisiko mengalami keguguran dan kemandulan.

Lebih lanjut, Dewi Yull mengungkapkan jeruk nipis tersebut ternyata mengandung konsentrat vitamin C yang sangat tinggi.

Dimana enam bulan kemudian saat menemui dokter, ia dinyatakan hamil kembali anak ke empat dan darahnya pun disebut lancar dan bersih.

Caranya pun mudah cukup sediakan jeruk nipis, lalu peras tanpa diberi tambahan campuran apa pun.

Baca Juga: Diet Kekinian Milenial Enak juga Mudah Hasil Cepat untuk Langsing, Pisang Memiliki 4 Manfaat Kesehatan Mutlak

Air perasannya harus diminum sampai habis (seperti minum jamu, diminumnya tidak boleh ada sisa).

Uniknya, terapi jeruk nipis ini harus diminum selama dua minggu berturut turut-turut tanpa boleh putus.

Jumlah jeruk yang di minum setiap hari adalah kelipatan 4. Bayangkan berapa buah jeruk nipis yang harus dikonsumsi dalam terapi ini? Tak tanggung-tanggung, lebih dari 160 buah!

Jika di tengah jalan misalnya persediaan jeruk habis di kulkas habis padahal jadwal terapi (2 minggu) belum selesai maka harus mengulangnya dari hari pertama.

Baca Juga: Kanker Kelenjar Getah Bening Dialami Ria Irawan Bisa Kambuh, Ini 4 Pilihan Pengobatan Harus Dijalani

Terapi yang terberat adalah pada saat hari ke tujuh karena harus minum 28 buah air jeruk nipis.

Sebelum terapi dijalankan, sehari sebelumnya coba saja terlebih dulu 2 buah jeruk nipis.

Maksudnya agar perut tidak kaget. Setelah itu, esoknya baru mulai melakukan terapi minum air perasan jeruk nipis.

Baca Juga: Produk Organik Cirinya Bukan dari Lebel, Mengonsumsinyapun Ada Syaratnya

Menurut Dewi, sebaiknya yang ikut melakukan terapi ini adalah suami istri. Namun jika suami tidak bisa tidak masalah.

Lantas, bagaimana khasiat jeruk nipis jika ditinjau dari sisi medis ?

Dilansir dari WebMD, jeruk nipis memang punya segudang manfaat untuk tubuh.

Baca Juga: Lawan Diabetes, Kenali Tanda Awalnya, Rutin Cek Gula Darah Terhindar dari Komplikasi Penyakit Silent Killer Ini

Misalnya sebagai antioksidan, membuat janin dalam kandungan tumbuh sehat, anti bakteri, memperbaiki tekanan darah dan pembuluh darah, hingga mencegah kanker.

Sayangnya, sampai saat ini belum ada penelitian medis terkait detail khasiatnya untuk kehamilan maupun kesuburan.

Sehingga terkait terapi jeruk nipis ini bisa mengatasi masalah tersebut perlu dilakukan penelitian lebih lanjut.

Baca Juga: Dagu Berlipat Tidak Hanya Membuat Wajah Tidak Sedap Dipandang, Juga Mempunyai Efek Kematian Bagi yang Memilikinya

Oleh karena itu, sebaiknya sebelum melakukan terapi jeruk nipis ini konsultasikan dahulu ke dokter terkait.(*)

#gridhealth #inspiringbetterhealth