"Aku udah enggak bisa napas, terus dibawa ke rumah sakit, paru-parunya sampai hitam. Terus mama ngomong, kalau ada kemungkinan hilang ingatan, karena banyak obat yang masuk ke tubuhnya Dila. Aku pasrah, bangun-bangun 3 hari berikutnya," terangnya.
Dila sangat bersyukur masih diberi kesempatan untuk hidup.
Melihat dari sisi medis, TBC diketahui merupakan infeksi menular yang biasanya menyerang paru-paru yang dapat menyebar ke bagian lain dari tubuh, seperti otak dan tulang belakang.
Penyakit paru ini disebabkan oleh jenis bakteri yang disebut Mycobacterium tuberculosis.
Berdasarkan National Health Service, virus menyebar ketika seseorang dengan penyakit TBC aktif batuk atau bersin dan orang lain menghirup tetesan yang dikeluarkan.
Seseorang yang biasanya tertular TBC saat berinteraksi dengan penderita dalam waktu yang cukup lama.
Baca Juga: Terapi Jeruk Nipis Bisa Bantu Bikin Perut Jadi Rata, Cocok Jadi Program Diet
Kejadian tersebut menjadi sebuah pengalaman sekaligus pengingat bagi Dila untuk selalu hidup sehat.
Namun melalui unggahan di akun Instagram Indra bekti, Dila terlihat tengah berada di rumah sakit untuk menjalani sebuah tindakan medis.