Find Us On Social Media :

Wanita Ini Pasrah Sakit Selama 10 Tahun Tanpa Bisa Didiagnosis Dokter Sampai Dua Tukang Bangunan Temukan Penyakitnya

Kathy Wilson menderita penyakit misterius bertahun-tahun sampai tukang bangunan menemukan penyakitnya.

 

GridHEALTH.id  -  Bukan bermaksud menyepelekan profesi dokter, namun ini yang terjadi pada Kathy Wilson (41) dari Selbyville, yang menderita penyakit “misterius” selama 10 tahun karena dokter tak kunjung menemukan penyakitnya.

Baca Juga: Paru-paru Rusak dan Lambung Bocor, Pembawa Baki Paskibra Meninggal Setelah Akui Sakit Kepala

Melansir dari Inside Edition, pada Juni 2018, Kathy putus asa, setelah bertahun-tahun penyakit menderanya, yang membuat tubuhnya menjadi lemah.

Gejalanya mirip dengan flu, dengan kondisi nyeri otot, kelelahan dan membuat tubuhnya tak berdaya dari waktu ke waktu.

Sebagai akibat dari kondisinya ini, Wilson terpaksa harus berjalan dengan tongkat kayu karena tubuhnya yang lemah.

Bahkan dokternya, Mary Beth Hensley tidak tahu dan gagal mendiagnosis penyakit yang diderita oleh Wilson.

"Dia telah melakukan tes jantung, rontgen dada, MRI otak, tulang belakang, untuk melihat apakah ada sesuatu yang berhubungan," kata Dr. Hensley.

Baca Juga: Semi-somnia, Gangguan Tidur Kaum Pekerja yang Bikin Tak Nyaman

Selama 10 tahun bahkan, Wilson telah mencoba berbagai obat spesialis dan berbagai macam terapi, namun tak membuahkan hasil positif. Kathy pun semakin pasrah.