Find Us On Social Media :

Kaleidoskop Kesehatan 2019: 5 Tokoh Masyarakat Meninggal Dunia Setelah Perawatan Intensif, Ada yang Dua Kali dalam Setahun Tinggalkan Duka Mendalam bagi Keluarga

Kolase 5 tokoh meninggal setelah perawatan intensif

3. Sutopo Purwo Nugroho

Pria yang akrab disapa Pak Topo ini juga meninggalkan duka mendalam.

Sutopo Purwo Nughroho dikabarkan meninggal dunia di Guangzhou, China pada Minggu (7/7/2019) sekitar pukul 02.00 waktu Guangzhou atau pukul 01.00 WIB.

Seperti diketahui, pria kelahiran Boyolali ini divonis kanker paru-paru pada pertengahan Januari 2018 lalu, meski sebenarnya penyakit itu sudah dideritanya sejak lama.

Baca Juga: Dari Pengobatan Medis Hingga Herbal, Begini Kisah Perjuangan Kepala BNPB Sutopo Purwo Melawan Kanker Paru

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penangguangan Bencana (BNPB) yang mengidolakan penyanyi Raisa ini rupanya telah menjalani kurang lebih 9 kali kemoterapi.

Baca Juga: Menyebar ke Tulang dan Organ Vital, Begini Kanker Paru Memengaruhi Tubuh Kepala BNPB Sutopo Purwo

Akibat pengobatan kanker tersebut, pria 50 tahun ini sempat mengalami kelainan tulang belakang (skoliosis) yang menambah rasa sakit dan nyeri dalam tubuhnya.