Find Us On Social Media :

Memakai Hand Cream Tak Hanya Urusan Wanita, Pria Juga Wajib Pakai Karena Alasan Ini

Karena manfaatnya, tidak hanya wanita yang perlu memakai hand cream, pria pun juga disarankan memakainya setiap hari.

 

GridHEALTH.id - Wanita sudah biasa menggunakan hand cream untuk menghindari tangan kasar dan belang karena terkena sinar matahari.

Baca Juga: Tes Rendam Tangan, Cara Sederhana Mengetahui Kesehatan Jantung

Tak jarang aktivitas yang dilakukan membuat tangan juga terkena bakteri dan zat kimia yang membahayakan kesehatan kulit tangan.

Akibatnya, kulit tangan menjadi kering atau bahkan mengalami iritasi. Kondisi seperti ini tentunya akan menghambat aktivitas. 

Memakai hand cream dapat membantu mengembalikan kelembapan kulit tangan yang kering, mencegah penuaan dini, sekaligus masalah kulit yang lebih serius seperti eksim.

Dengan kegunaannya ini, ternyata tidak hanya wanita yang perlu memakai hand cream, pria pun juga disarankan memakainya setiap hari.

Apalagi hand cream mengandung formula khusus yang bermanfaat bagi kesehatan kulit tangan. Asal tahu saja, dalam hal perawatan, kulit tangan lebih cepat mengalami penuaan dibandingkan kulit wajah.

Baca Juga: Bersihkan Bulu Ketiak Tak Perlu ke Salon, 4 Bahan Rumahan Ini Bisa Dipakai

Kulit tangan memiliki karakteristik tersendiri. Kulit tangan merupakan salah satu bagian kulit yang paling cepat mengelami penuaan.