Find Us On Social Media :

Ramai Kabar Obat Virus Corona, Peneliti Sebut Semprotan Hidung Bisa Kurangi Gejalanya

Semprotan hidung obati virus corona

GridHEALTH.id -  Dibalik wabah virus corona yang kini sudah menjangkit di 18 negara, berbagai desas-desus pengobatannya pun santer terdengar.

Mulai dari obat HIV hingga bawang putih pun disebut-sebut menjadi salah satu alternatif untuk menyembuhkan virus corona yang berasal dari Wuhan China.

Baca Juga: 107 Orang Dinyatakan Sembuh dari Virus Corona, Peneliti Klaim 5 Cara Ini Bisa Mengobati Virus Mematikan Tersebut

Namun baru-baru ini, seorang peneliti dari University of Hong Kong yang dipimpin oleh Professor Yuen Kwok-yung menyebutkan bahwa semprotan hidung atau nasal spray dapat menjadi obat virus corona.

Melansir South China Morning Post, para peneliti memodifikasi vaksin flu dan semprotan hidung dengan bagian antigen permukaan dari virus corona, yang berarti dapat mencegah virus influenza dan juga virus corona jenis baru yang dapat menyebabkan pneumonia.

Baca Juga: Kini Sepi Bak Kota Mati Usai Virus Corona Mewabah, Warga Wuhan Saling Beri Semangat Lewat Teriakan: Wuhan Jiayou!

Diketahui, nasal spray atau semprotan hidung ini mengandung antihistamin

atau dekongestan yang berguna memblokir respons terhadap alergen.