Find Us On Social Media :

Tak Ingin Dipisahkan Oleh Kematian, Sepasang Kakek Nenek Ini Ucapkan Salam Perpisahan dan Terus Bergandengan di ICU Usai Terjangkit Virus Corona

Kisah kakek nenek ucap salam perpisahan sebelum ajal menjemput akibat virus corona

GridHEALTH.id -  Virus corona dari Wuhan China rupanya telah menewaskan setidaknya 427 orang di berbagai belahan dunia.

Telah menjangkit sekitar 27 negara sejak akhir tahun lalu, wabah virus corona dinilai lebih mengerikan dibanding penyakit sindrom pernapasan akut berat atau severe acute respiratory syndrome (SARS) di China pada tahun 2003 yang menginfeksi sekitar 8.00 orang.

Baca Juga: Ibu Terinveksi Virus Corona Sukses Melahirkan Bayi Sehat, Langsung Dipisahkan Tim Medis

Namun dibalik wabah virus corona yang mengerikan ini, rupanya ada berbagai cerita menyayat hati.

Seperti yang terjadi pada pasangan kakek nenek asal China yang sudah berusia sekitar 80 tahun yang saling mengucapkan salam perpisahan di sebuah ICU.

Baca Juga: Dibanderol Lebih dari Rp 150 Ribu, Benarkah Masker Jepang yang Bisa Dicuci Ratusan Kali Ini Dapat Menangkal Virus Corona?

Kisah ini bermula dari sebuah cuitan diplomat Wuhan dalam akun Twitter @juliojiangwei yang memperlihatkan dua orang kakek nenek saling bergandengan tangan.