Find Us On Social Media :

Lapisan Kornea Mata Akan Diambil, Adinia Wirasti Panen Pujian Usai Resmi Jadi Pendonor Mata

Adinia Wirasti

"Lapisan kornea akan diambil saat kita sudah tutup usia," tulis adik Sara Wijayanto.

Donor kornea mata atau disebut juga dengan keratoplasti dapat mengembalikan penglihatan, mengurangi rasa sakit, dan mungkin memperbaiki penampilan kornea seseorang jika sudah berwarna putih dan penuh bekas luka.

Seperti sumbangan jaringan lainnya, bahkan orang yang mungkin tidak dapat menyumbangkan organnya biasanya dapat menjadi donor kornea.

Baca Juga: Kini Berkumis Tipis dan Berewokan, Pacar Lucinta Luna Hiraukan Tudingan Suntik Hormon Meski Identitasnya Terbongkar

Melansir laman National Health Service, tidak ada batasan umur untuk menyumbangkan mata, kulit atau tulang.

Transplantasi kornea biasanya memiliki peluang keberhasilan yang sangat baik.

Sekitar 93% transplantasi terus berfungsi setelah satu tahun.

Baca Juga: Mohon Sabar, WHO Mengatakan Vaksin Virus Corona Segera Diluncurkan

Pada jangka lima tahun, 74% transplantasi masih bekerja dengan baik dan banyak yang akan berlanjut selama bertahun-tahun setelah itu.

Semakin cepat donasi berlangsung, semakin baik hasil transplantasi.