Baca Juga: 5 Fakta Penularan Covid-19 Pada Bayi dan Balita, Menurut Para Ahli
Dia tidak pernah melihat KCDC menyetujui pengajuan tes secepat ini.
Pada 12 Februari, Seegene keluar dan mengucapkan terima kasih pada KCDC untuk proses cepatnya.
Saat itulah para ilmuwan mengetahui pengajuan tes mereka diterima, karena pemerintah telah mengevaluasi tes dengan sampel pasien mereka sendiri.
Membagikan alat tes ke rumah sakit
Pada pertengahan Februari kasus virus corona di Korsel telah meningkat drastis, dan pada 23 Februari Presiden Moon Jae-in memperingatkan krisis ini mencapai tingkat tertinggi.
Baca Juga: Selain Orang Dewasa, Bayi Juga Rentan Usus Buntu, Kenali Gejalanya
Chun Jong-yoon selaku Kepala Eksekutif dan pendiri Seegene langsung menginstruksikan 395 karyawannya untuk meninggalkan pekerjaan lain dan fokus membuat alat tes virus corona.
"Operasi darurat berarti semua divisi, Anda harus mengubah pekerjaan Anda. Semua tim kami fokus pada pengembangan produk virus corona," tuturnya dikutip dari CNN.