Menurut penjelasan Tjahjo Kumolo, ketiganya menjalani tes Covid-19 bersama Tjahjo di RSPAD Gatot Subroto, Senin (16/3/2020).
Kini, ketiganya telah diisolasi di rumah sakit sejak Kamis (19/3/2020).
Baca Juga: Ciu Banyumas Jadi Solusi Hadapi Corona dan Keefektifan Hand Sanitizer
Menurut pemaparannya, putranya tidak memiliki riwayat dari ke luar negeri.
"Tidak ada (ke luar negeri)," kata dia, seperti dikutip dari Tirto.id.
Sampai saat ini Tjahjo belum tahu dari mana atau siapa yang menularkan virus Corona tersebut.
Lebih lanjut Tjahjo mengatakan ketiga orang tersebut langsung melakukan isolasi diri di rumah masing-masing.
“Ketiganya langsung isolasi diri, sejak kemarin malam, di rumah sendiri-sendiri,” kata Tjahjo, dikutip dari haluankepri.com.
Agar kejadian serupa tidak terulang kembali, mari kita sama-sama menjaga diri sendiri dan keluarga agar terhindar dari infeksi virus corona (Covid-19)
Menurut Centers for Disease Control and Prevention, kita dapat mengambil langkah-langkah untuk melindungi kesehatan diri sendiri dan keluarga selama wabah COVID-19.
Baca Juga: Hanya di Indonesia; Hindari Infeksi Virus Corona Pria Ini Gunakan Hand Sanitizer di Sekujur Tubuh