Find Us On Social Media :

14 Fakta Covid-19 yang Jarang Diketahui, Baca Supaya Tidak Termakan Hoax dan Parno

Fakta terkait virus corona (Covid-19) yang perlu diketahui.

GridHealth.id - Tak sedikit orang yang masih belum paham akan bahaya virus corona (Covid-19).

Malah, sampai saat ini masih saja banyak yang berkumpul dan melakukan perjalanan seakan tak tahu dampak yang bisa disebabkan apabila terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Dianggap Tingkatkan Sistem Imun, Benarkah Vitamin C Dapat Cegah Virus Corona?

Minimnya informasi tentang Covid-19 membuat orang jadi acuh tak acuh menghadapi wabah penyakit ini.

Bahkan diawal penyebarannya di China, banyak masyarakat Indonesia yang menganggap enteng bahwasannya masyarakat Indonesia sudah kebal terhadap bakteri dan virus, sehingga tidak masyarakat Indonesia tidak akan terinfeksi.

Baca Juga: Jika Anak Mengalami Hal Berikut Dicurigai Terinfeksi Virus Corona, Lakukan Ini

Nyatanya, tepat hari ini (28/3/20) tepatnya 07:39 GMT, worldometers.info mencatat terdapat 1.046 kasus Covid-19 di Indonesia.

Oleh sebab itu, masyarakat Indonesia membutuhkan edukasi terkait Covid-19.