Find Us On Social Media :

Ada Dokter Mata Meninggal Akibat Covid-19, Benarkah Virus Corona Dapat Menular Melalui Air Mata?

Virus corona menular melalui air mata

GridHEALTH.id -  Beberapa waktu lalu, ada seorang tenaga medis yang tertular virus corona akibat tak menggunakan kacamata pelindung (google glass).

Dokter Li Wenliang merupakan dokter spesialis mata Wuhan yang juga meninggal akibat infeksi Covid-19.

Baca Juga: Peringatan Dokter Spesialis Prihal Gejala Covid-19; Mata Merah, Perih, dan Berair

Berdasarkan hal tersebut, ada asumsi bahwa virus corona dapat menular melalui infeksi mata.

Menurut dokter spesialis mata di Rumah Sakit Manhattan Eye, Ear and Throat, Dr. Prachi Dua menyarankan untuk menghindari mengusap wajah atau mata.

Terlebih bagi para pengguna kontak lensa, sebaiknya selama adanya wabah virus corona untuk memilih menggunakan kacamata.

Baca Juga: Pasien 09 PDP Corona Kedapatan Naik Ojek, Abang Ojek Dievakuasi, Akhirnya Diisolasi di Rumah Sakit

Hal ini berguna untuk mengurangi kemungkinan adanya penularan virus corona melalui air mata.

Ada kemungkinan penyebaran Covid-19 melalui air mata, menular pada dokter yang memeriksa, serta menempatkan virus di jari-jari yang kemudian menyebar ke orang lain saat seseorang menggosok matanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, Pedoman American Academy of Ophthalmology memang merekomendasikan agar sebaiknya menunda dulu melakukan tes mata rutin selama pandemi.

Baca Juga: Tawarkan Udara Sejuk, AC Dinilai Sebagai Tempat Berkembang Biak Virus Corona

"Orang-orang dapat menunggu satu atau dua bulan untuk melakukan pemeriksaan mata rutin. Anda bisa mendapatkan kacamata baru yang diresepkan kapan saja, tidak harus melakukan itu di tengah epidemi" ujar Sommer.

Akan tetapi, ia mengingatkan untuk keadaan gawat darurat yang bisa mengancam penglihatan tetap harus segera diperiksakan dan dilakukan pengobatan.

Baca Juga: Jangan Salah Langkah, RT/RW Berperan Penting dalam Penanggulangan Covid-19

Kendati demikian, para peneliti menyarankan mata harus tetap steril dan higienis, karena batuk pasien bisa saja masuk ke dalam mata orang di sekitarnya. (*)

 #hadapicorona #berantasstunting