Find Us On Social Media :

Penampilan Achmad Yurianto Merepresentasikan Apa yang diucapkannya, Penularan Virus Sulit Diprediksi

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, meminta seluruh masyarakat untuk menggunakan masker mulai per Minggu (5/4/2020).

Dilansir dari Kompas.com (5/4/2020), ia mengatakan Hal ini sesuai dengan rekomendasi World Health Organization (WHO) dalam mencegah penyebaran Covid-19.

"Mulai hari ini sesuai dengan rekomendasi dari WHO kita jalankan masker untuk semua. Semua harus menggunakan masker," kata Yurianto di Graha BNPB, Jakarta Timur.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa masyarakat umum dapat menggunakan berbahan masker kain jika masker medis tidak tersedia.

Baca Juga: Bukan April atau Juni, Ahli Tarot Yakinkan Masyarakat Virus Corona Akan Berakhir di Indonesia pada Bulan Ini

Sedangkan tenaga medis wajib mengenakan masker bedah atau masker N95.

Menurut Yurianto penting bagi masyarakat mengenakan masker sebab ancaman penularan virus saat ini sulit diprediksi.

Diketahui seperti dilansir sfcdcp.org, masker berguna untuk mencegah penularan penyakit, mencegah iritasi, mencegah kambuhnya alergi akibat udara, juga melindungi diri dari paparan polusi udara.

Baca Juga: Diberikan Obat Pereda Pusing hingga Azithromycin, Kondisi Gadis Ini Mulai Membaik usai Jalani Pengobatan Covid-19 di Singapura