Find Us On Social Media :

Jenazah Perawat Covid-19 Ditolak Warga, Di Tempat Pemakaman Ketiiga Baru Bisa Dikebumikan

Penolakan warga terhadap jenazah Covid-19 di Semarang

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Harif Fadhillah, NK akhirnya dimakamkan pada Kamis malam di tempat pemakaman lain.

"Dimakamamkan di tempat pemakaman ketiga, yaitu pemakaman keluarga pegawai RS Kariadi semarang," ujarnya.

Baca Juga: Virus Corona Sudah Masuk Kerajaan Arab Saudi, Raja Salman Diasingkan

Fadhillah berkata proses perawatan dan pemulasaran jenazah NK telah sesuai dengan protokol penanganan jenazah Covid-19.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, kabar ini kian beredar di sosial media Twitter, yang mana akun @teguhrasyid membagikan cuitan berikut.

Baca Juga: 10 Bantuan yang Diberikan Pemerintah Indonesia Selama Pandemi Covid-19 untuk Rakyat

"Baru denger dari teman yang residen semarang ada perawat karyadi yang meninggal karena covid19 gak diterima dimakaman di pemakaman mana-mana. Akhirnya dimakamin di pemakaman belakang Karyadi, dan lubang makamnya yang gali temen-temen perawat sendiri. Sinting." tulis Teguh.

Cuitan yang telah dibagikan sebanyak 881 kali itu juga mencuri perhatian warganet lainnya.