GridHEALTH.id - Selain virus corona (Covid-19), puasa di bulan ramadan kali ini kita wajib waspada terhadap penyakit demam berdarah dengue (DBD).
Diketahui DBD merupakan salah satu jenis penyakit yang disebabkan oleh virus yang dibawa oleh nyamuk Aiedes aegypti.
Ada berbagai faktor yang menyebabkan seseorang bisa terserang penyakit DBD di bulan puasa ini, salah satunya adalah masalah asupan makanan yang tidak terjaga.
Karenanya penting sekali bagi kita untuk memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi.
Untuk terhindar penyakit DBD, trombosit dan sistem kekebalan tubuh harus terjaga.
Diketahui dalam meningkatkan keduanya kita bisa mengonsumsi makanan sehat yang tinggi akan vitamin C dan antioksidan.
Baca Juga: Berkat Virus Corona, Buronan Paling Dicari Inggris Ini Ditemukan
Baca Juga: Alasan Kenapa Selama Berpuasa Produk Susu Penting Untuk Dikonsumsi
Melansir dari NDTV Food, berikut makanan sumber vitamin C dan antioksidan yang bisa meminimalisir risiko terkena DBD selama berpuasa;
1. Sayur bayam
Bayam kaya akan vitamin C yang dapat membantu sistem imun, juga mengandung banyak antioksidan beta karoten.
Baca Juga: Kembali Terjadi Kekerasan Terhadap Tenaga Medis, Dipukul Pasiennya Sendiri Karena Ingin Pulang
Dengan mengonsumsi sayur bayam kita juga dapat menaikkan level trombosit sehingga membuat tubuh terhindar dari penyakit DBD.
Manfaat sayur bayam tidak hanya dapat mencegah penyakit DBD saja, tetapi juga baik bagi orang yang ingin menaikkan berat badan. Kandungan serat pada sayur bayam itulah yang nantinya dapat meningkatkan berat badan sekaligus melancarkan pencernaan.
Baca Juga: Update Covid-19; Perkembangan Terbaru di 3 Negara Kawasan Asia Pasifik
2. Kacang Almod
Kacang almond mengandung banyak protein yang berperan untuk mengembalikan trombosit ke level normal.
Apalagi vitamin E didalamnya juga berfungsi untuk menyehatkan jantung.
Kacang almond tersebut dapat dimakan langsung sebagai camilan ataupun diolah menjadi hidangan lain, seperti susu atau pelengkap makanan lainnya.
3. Yoghurt
Yoghurt merupakan sumber probiotik yang baik bagi tubuh karena berfungsi untuk merangsang sistem imun dan menyehatkan sistem pencernaan.
Menurut seorang ahli, mengonsumsi sebanyak 150 gram yogurt sehari, dipercaya dapat menyembuhkan penyakit DBD.
Baca Juga: Pernikahan Selama 73 Tahun Harus Usai, Sepasang Lansia Meninggal Bersama Karena Covid-19
4. Kunyit
Kunyit mengandung kurkumin yang dapat membantu meningkatkan fungsi daya tahan tubuh.
Kunyit juga memiliki sifat anti inflamasi yang baik untuk menghambat infeksi dan virus masuk ke dalam tubuh.
Tak perlu bingung untuk mengolahnya, sebab kunyit bisa dimasukan langsung ke dalam makanan dan minuman sehari-hari misalnya seperti susu dan teh.
5. Pepaya
Sifat anti inflamasi pada pepaya berperan untuk melindungi tubuh dari terjangkit penyakit DBD.
Selain itu, pepaya juga memiliki kandungan nutrisi lain seperti kalium, vitamin B, dan folat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh secara menyeluruh.(*)
Baca Juga: Gugus Tugas Covid-19: 'Indonesia Belum Aman Sampai Vaksin Ditemukan'
#berantasstunting
#hadapicoona