Find Us On Social Media :

Tak Ingin Dinilai Buruk di Mata Penggemar, Roy Kiyoshi: Aku Bukanlah Pecandu Narkoba Seperti yang Diberitakan Saat Ini

Kriss Hatta menyampaikan surat yang ditulis Roy Kiyoshi.

GridHEALTH.id - Seorang paranormal, Roy Kiyoshi dikabarkan ditangkap terkait kasus narkoba oleh Satnarkoba Polres Jakarta Selatan, Kamis (7/5/20).

Sampai dengan hari ini, Roy Kiyoshi telah mendekam di penjara selama hampir satu pekan.

Baca Juga: Indra Penciuman yang Selalu Menjadi Alat Andalan Meramal Roy Kiyoshi tak Ampuh Lagi, Karena Masker?

Mengetahui hal itu, sahabat Roy, Kriss Hatta terlihat mengunjungi sang sahabat di Polres Metro Jakarta Selatan.

Saat ditemui awak media, Kriss mengaku dititipi surat dalam selembar kertas yang ditulis langsung oleh Roy Kiyoshi untuk para penggemarnya.

Hal itu diketahui dalam unggahan di channel Youtube ESGE ENTERTAINMENT berjudul 'Kriss Hatta Bacakan Surat dari Roy Kiyoshi'.

Baca Juga: Ditangkap Karena Kasus Narkoba, Roy Kiyoshi Sakit Hati Sering Dibully Netizen?

Dalam video itu, Kriss Hatta menyampaikan surat yang ditulis Roy Kiyoshi untuk teman-teman media, teman publik figur, dan para penggemarnya. 

Di awal surat, Roy mengucapkan terima kasih karena publik telah mendukungnya.

"Buat semua fans aku, teman-teman media, teman-teman publik figur yang semua udah support aku di mana pun kalian berada aku mau ucapkan, terima kasih atas support kalian. Sungguh tidak ada kata- kata yang bisa aku ucapkan untuk mengungkapkan, betapa bersyukur karena mengenal kalian semua," tulis Roy Kiyoshi.

Baca Juga: 21 Butir Psikotropika Ditemukan Polisi di Rumah Roy Kiyoshi, Obat Inikah yang Membuatnya Jadi Indigo?

Dalam surat yang dibacakan Kriss Hatta itu, Roy mengatakan bahwa dirinya tidaklah seperti yang diberitakan saat ini. 

Ia kemudian menegaskan bahwa dirinya bukanlah pecandu narkoba.

"Sungguh aku sayang kalian. Satu hal yang pasti, aku bukanlah seperti yang diberitakan saat ini. Aku bukanlah pecandu narkoba. Aku yakin kalian tahu aku seperti apa. Roy Kiyoshi," imbuh Roy sembari menyematkan emoji tersenyum seperti yang diperlihatkan Kriss Hatta.

Baca Juga: Suruh Wanita Minum Sperma Berondong Demi Awet Muda, Acara Roy Kiyoshi Kena 3 Pasal Berlapis dari KPI

Hal itu juga sebagaimana diungkapkan oleh kuasa hukum Roy Kiyoshi, Henry Indraguna, dilansir dari Grid.ID.

"Jadi gini, kronologinya Roy itu sakit sebenarnya." ungkap Henry Indraguna, saat dikutip Grid.ID melalui siaran live televiai Rumpi Trans TV, Senin (11/5/20).

"Masyarakat, netizen, harus tahu bahwa Roy itu bukan pecandu, pengguna yang untuk euforia, happy-happy, bukan. Dia sakit," tambahnya.

Oleh karena itu, Henry Indraguna berencana mengajukan assesment agar Roy Kiyoshi direhabilitasi.

Baca Juga: Tahun 2020 Panggung Hiburan Tanah Air Diselimuti Awan Kelabu, Roy Kiyoshi Sebut Banyak Artis Muda Terserang Penyakit Aneh Mendadak dan Terlibat Narkoba

Namun, bukan karena ketergantungan obat-obatan terlarang, Henry Indraguna akan mengajukan perwatan agar Roy Kiyoshi sembuh dari masalah kesulitan tidur.

"Cuma yang saya mintakan rehabilitas ini bukan kecanduan obat, Roy nggak kecanduan obat kok." papar dia.

Baca Juga: Terawang Nasib Pernikahan Ahok dan Puput Nastiti Devi, Roy Kiyoshi Dicibir si Beauty Blender Hingga Dirinya Tak Berani Keluar Rumah

"Yang jadi masalah kan tidak bisa tidurnya, itu yang diobatin," ungkap Henry Indraguna.

Seperti diketahui, Roy ditangkap dikediamannya dengan 21 butir psikotropika.

Hal diungkapkan langsung oleh Kasat Narkoba Polres Jakarta Selatan, Kompol Vivick Tjangkung saat memberikan keterangan resmi, Jumat (8/5/20).

“Barang bukti kurang lebih 21 butir jenis psikotropika,” kata Vivick.

Tak hanya itu, Vivick mengungkap Roy Kiyoshi dinyatakan positif mengonsumsi benzo atau benzodiazepin setelah menjalani tes urine.

Baca Juga: Berita Kesehatan Popular: Terawangan Roy Kiyoshi Kasih Isyarat Jelek Bagi Ahok Tentang Puput Nastiti Devi, Ibel Selama Hamil Mengalami 3 Kehamilan Berisiko

“Tadi saya sudah sampaikan jenis-jenis psikotropika dan pada saat kami lakukan tes urine, positif benzo,” ucap Vivick.

Dilansir dari Drugs.com, Benzodiazepin atau disebut benzo adalah kelas agen yang bekerja di sistem saraf pusat dan digunakan untuk berbagai kondisi medis.

Baca Juga: Hamil Anak Pertama dengan Ahok, Roy Kiyoshi Ramal Puput Nastiti Devi Bisa Tinggalkan Sang Suami, Kenapa?

Obat tersebut bertindak pada reseptor spesifik di otak, yang disebut reseptor gamma-aminobutyric-A (GABA-A). Benzodiazepin menempel pada reseptor ini dan membuat saraf di otak kurang sensitif terhadap stimulasi, yang memiliki efek menenangkan.

Benzo dapat digunakan untuk mengobati ketergantungan alkohol, kegelisahan, melemaskan otot, gangguan panik, dan kejang.(*)

 #berantasstunting #hadapicorona